Tunggu 3.0 detik untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb
LIVE ●
tag populer

SM*SH Bikin Penasaran Rossa

Rossa digadang-gadang bakalan berhadapan dengan boyband SM*SH dalam ajang "KFC Adu Bintang" yang berlangsung pada 14 Januari 2013.

Penulis: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rossa digadang-gadang bakalan berhadapan dengan boyband SM*SH dalam ajang "KFC Adu Bintang" yang berlangsung pada 14 Januari 2013. Ia pun merasa penasaran bagaimana jadinya duel tersebut di atas panggung.

"Excited, penasaran juga. SM*SH kan buat aku adik sendiri. Kita jalan bareng," ucapnya antusias, Rabu, (9/1/2013), saat ditemui Tribunnews.com di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.

Wanita kelahiran Sumedang, 9 Oktober 1979 itu, sempat tertawa ketika diberitahu akan berduel dengan SM*SH dalam acara tersebut. Sebab, ia pernah mendengar dari orang lain bahwa boyband yang digawangi Rafael, Rangga, Morgan, Bisma, Dicky, Reza, dan Ilham itu, acapkali mengibaskan rambutnya dalam setiap aksi panggungnya.

"Agak ketawa waktu tadi dibilang akan (duel) dengan SM*SH. Katanya mereka itu suka kibas rambut," candanya.

Selain Rossa dan SM*SH, acara itu bakal menampilkan sejumlab penyanyi dan band papan atas. Di antaranya, Slank, Bebi Romeo, Judika, Ari Lasso, Ahmad Dhani, Melly Goeslaw, Kotak, Wali, Ungu (Pasha), TRUTH (Titi DJ dan Ruth Sahanaya), Ello, Sammy Simorangkir, afgan, Armada, Marcell, dan Last Child.

Rekomendasi Untuk Anda
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas