Geser ke atas / tap '✖' untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb
LIVE ●
tag populer

Rossa Pernah Ditembak dengan Lagu Meat Loaf

Lagu berjudul "I Would Do Anything For Love" dari Meat Loaf ternyata punya kesan tersendiri dalam benak penyanyi Rossa.

Penulis: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tak disangka-sangka lagu berjudul "I Would Do Anything For Love" dari Meat Loaf ternyata punya kesan tersendiri dalam benak penyanyi Rossa. Ingatannya kemudian terlempar jauh ke belakang saat ia duduk di bangku sekolahan.

"Lagu ini saya masih SMP mau ke SMA kelas satu. Saya ditembak dengan lagu ini," ungkapnya, Jumat, (15/3/2013), malam. Komentar itu kemudian membuat penonton bersorak dan bertepuk tangan.

Bebi Romeo berhasil memancing penyanyi asal Sumedang itu, untuk menceritakan kenangannya di masa silam. Ahmad Dhani kemudian meramaikan suasana.

"Ditembak sama Cecep Gorbacev dari Sumedang," timpal pentolan Dewa 19 itu. Sontak penonton kembali riuh dengan guyonan musisi penyuka warna hitam tersebut.

Dhani kemudian mengomentari penampilan Novita yang memukau malam itu. "Kalau saya enggak pernah suka lagu ini, dari dulu. Tapi suaramu memang bagus. Enggak ada hubungan sama lagu yang kamu nyanyikan. Saya rela kamu jadi juaranya," tandasnya.

Rekomendasi Untuk Anda
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas