Uje Tuliskan Puisi Kerinduan Bertemu Rasulullah
Uje menulis puisi tentang betapa kuatnya ingin bertemu dengan Rasulullah.
Penulis: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Air mata Pipik Dian Irawati Popon rmenangisi kepergian suaminya ustadz Jefry Al Buchori yang begitu cepat masih belum juga kering. Banyak kenangan indah yang dilukiskan selama hidupnya bersama pria yang biasa disapa Uje ini.
Salah satu yang sangat dikenangnya adalahn puisi yang ditulis mendiang suaminya. Puisi ini menurut Pipik jadi pavorit Uje sebelum akhirnya menghembuskan nafas terakhir.
Dalam bait-bait puisi yang dituliskannya itu, Uje menyebutkan betapa kuatnya dia ingin bertemu dengan Rasulullah. Kerinduannya kepada Nabi Muhammad dan harapannya ingin berjumpa begitu besar.
Di hadapan media yang sudah menungguinya di kediamanannya di kawasan Rempoa Bintaro Tangerang Selaran, Pipik membacakan puisi ini dengan suaranya yang parau karena terlalu banyak menangis.
"Puisi ini jadi favorit beliau. Akankah sekarang beliau sudah bertemu Rasulullah," ujar Pipik dengan isak tangis semakin keras.
Ibunda Uje, Hj Tatu Mulyana pun menyahuti perkataan menantunya. "Insya Allah, beliau bertemu Rasulullah, Insya Allah," kata Tatu, dengan isakan serupa.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.