Menteri Agama : Tak Mudah Cari Pemuda Seperti Uje
Suryadharma menuturkan, sosok Uje adalah dai yang senantiasa memberikan materi dakwah kepada siapapun dan di manapun.
Penulis: Bahri Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Agama Suryadharma Ali memuji almarhum Ustad Jeffry Al Buchori, sebagai sosok dai muda yang memiliki perhatian besar terhadap Umat Muslim Indonesia.
Ia menyebut sosok ustad yang akrab disapa Uje, fokus dalam memberikan pendidikan dan pemahaman agama kepada semua kalangan Umat Islam di berbagai kesempatan.
"Tidak mudah mendapatkan sosok pemuda seperti itu," ujar Suryadharma, saat ditemui di rumah almarhum Uje di kawasan Rempoa, Tangerang Selatan, Minggu (28/4/2013) malam.
Suryadharma menuturkan, sosok Uje adalah dai yang senantiasa memberikan materi dakwah kepada siapapun dan di manapun, tanpa membeda-bedakan.
"Jadi, tidak terbatas di taklim atau masjid, tapi di tempat lain beliau juga melakukan dakwah dengan baik," imbuhnya.
Suryadharma memaparkan, ia sudah mengenal Uje cukup lama. Meskipun jarang melakukan komunikasi dengan intens, ia mengaku kerap bertemu dan berdiskusi pada berbagai kesempatan.
"Sering komunikasi di forum-forum dakwah, majelis-majelis taklim. Dengan kepergiannya, kita tentu merasa kehilangan," tuturnya. (*)