Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Reza Rahadian Atau Lukman Sardi yang Perankan Eyang Subur?

Dibutuhkan aktor profesional untuk memerankan tokok Eyang Subur supaya memperkuat cerita.

Penulis: Willem Jonata
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Reza Rahadian Atau Lukman Sardi yang Perankan Eyang Subur?
Warta Kota/Nur Ichsan
INDONESIAN MOVIE AWARDS (IMA) - Reza Rahadian terpilih sebagai pemenang dengan kategori Pemeran Utama Pria Terfavorit pada acara malam anugerah Indonesian Movie Awards 2013 (IMA) di Studio 8 Rcti, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (27/5/2013). RCTI kembali memberikan apresiasi kepada insn perfilman Indonesia khususnya di bidang seni peran melalui Indonesian Movie Awards 2013. Memasuki penyelenggaraan yang ke tujuh, IMA terdapat 40 judul film yang dirilis sejak 1 Maret 2012 ikut serta dalam IMA tahun ini. Genre film yang ikut beragam, mulai dari komedi, drama hingga petualangan, bahkan genre film omnibus, yang dipilih melalui 14 kategori yaitu 8 kategori nominasi terbaik dan 6 kategori nominasi terfavorit. (Warta Kota/nur ichsan) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perjalanan cinta Eyang Subur diangkat ke layar lebar. Sang sutradra, Toto Hoedi, akan membuat film itu menjadi tiga fase kehidupan bekas panutan Adi Bing Slamet tersebut yakni, Eyang Subur kecil, remaja, dan Eyang Subur dewasa dan tua.

Tiga fase itu, menurut Toto sangat menarik untuk diangkat. Karenanya, ia membutuhkan aktor profesional untuk memerankan tokok Eyang Subur supaya memperkuat cerita.

"Aktor banyak. Ada Reza Rahadian yang sukses dengan film "Habibie & Ainun", kemudian Lukman Sardi. Yang seperti itu (dicari), yang benar-benar aktor," ucap Toto, Senin, (22/7/2013), dalam jumpa pers di Patal Senayan, Jakarta.

Ia menuturkan Reza Rahadian dan Lukman Sardi adalah aktor bagus dan berkualitas. Mereka sangat profesional. Aktor-aktor itu yang dicari untuk memerankan Eyang Subur.

"Lukman Sardi, Reza adalah aktor yang cocok untuk tokoh ini. Kami Berpikir kualitas," ucapnya. Namun, sejauh ini pihaknya belum mendapatkan kepastian siapa yang akan memerankan tokoh Eyang Subur.

"Calon kuat sudah ada. Tapi, masih sulit untuk dihubungi," tandasnya.

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas