Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Akting atau Nyanyi, Dewi Sandra Sama-sama Pakai Hati

Keterlibatan Dewi Sandra dalam sejumlah film membuat dirinya mulai diperhitungkan di dunia seni peran.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Akting atau Nyanyi, Dewi Sandra Sama-sama Pakai Hati
Tribun Jakarta/JEPRIMA
Penyanyi Dewi Sandra Killick atau biasa dipanggil Dewi Sandra saat ditemui pada acara konferensi pers Jakarta Islamic Fashion Week 2013 di FX Mall, Jakarta Selatan, Selasa (11/6/2013). Kompas Gramedia bekerjasama dengan BRI menggelar ajang fashion show yang bertajuk Jakarta Islamic Fashion Week 2013 yang akan berlangsung 26 Juni hingga 30 Juni 2013 mendatang. (Tribun Jakarta/Jeprima) 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com Junianto Hamonangan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Keterlibatan Dewi Sandra dalam sejumlah film membuat dirinya mulai diperhitungkan di dunia seni peran. Meski mulai mendulang sukses, pemilik nama lengkap Dewi Sandra Killick itu mengaku tetap mencintai dunia tarik suara.

"Enjoy semuanya karena semuanya ini adalah rezeki dan pada momen dan keadaan yang tepat," katanya, saat ditemui di Blitz Megaplex, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, pada (29/11/2013).

Menurutnya, kemampuan pelantun lagu Kuakui itu berakting, didapatkannya berkat bantuan lawan mainnya di film. Dengan lawan main yang baik, secara tidak langsung ia berusaha belajar bagaimana akting yang baik dan benar.
"Aku belajar karena mungkin aku boleh jujur, castnya sangat membantu kita. Enggak mungkin satu yang nonjol, terus semuanya memang bagus juga mainnya," kata wanita berdarah Inggris tersebut.

Bahkan, wanita kelahiran 3 April 1980 itu tidak memungkiri ada banyak tawaran yang datang kepadanya untuk kembali berakting. "Ada beberapa tapi kembali lagi kalau mau seni peran atau nyanyi, semua musti pakai hati karena pesannya harus sampai ke hati," tegasnya

Berita Rekomendasi
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas