Akhirnya Afgan Punya Lagu Oldies
Afgan merasa terhormat ditunjuk langsung oleh sang sutradara, Hanung Bramantyo untuk mengisi soundtrack film Soekarno.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Afgan merasa terhormat ditunjuk langsung oleh sang sutradara, Hanung Bramantyo untuk mengisi soundtrack film Soekarno. Menurut Hanung, suara Afgan sangat cocok menyanyikan lagu "Wanita".
"Gue very honour banget diminta sama Mas Hanung, dia ngerasa kalau suara gue cocok," ujar Afgan seperti dikutip Tribunnews.comd ari Hai-online.com.
Lewat "Wanita" ini, Afgan senang akhirnya salah satu dari cita-citanya terwujud.
"Akhirnya kesampean juga punya lagu oldies, udah lama pengin punya lagu yang kayak gitu," ucapnya.
Lagu ciptaan Ismail Marzuki ini diaransemen ulang oleh Tohpati. Awalnya Afgan sempat 'protes' oleh Tohpati lantaran lagu "Wanita" ingin diaransemen dalam versi jazz.
"Tadinya mau dibuat jazz gitu, tapi gue nggak mau. Disesuain sama lagunya aja, akhirnya dibuat oldies gitu kan," jelasnya.
"Di sini kan lagunya bercerita tentang Soekarno dengan wanita-wanitanya, dan gue berusaha me-represent itu. Pas denger baguslah, cocok sama filmnya," imbuhnya.