Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Samsons Serukan Semangat Persatuan Lewat Lagu

Grup musik Samsons gembira mendapatkan kesempatan meluapkan ekspresinya untuk meramaikan kemeriahan pesta demokrasi Pilpres 2014

Penulis: Willem Jonata
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Samsons Serukan Semangat Persatuan Lewat Lagu
TRIBUNNEWS.COM/WILLEM JONATA
Grup musik Samsons gembira mendapatkan kesempatan meluapkan ekspresinya untuk meramaikan kemeriahan pesta demokrasi Pilpres 2014 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Grup musik Samsons gembira mendapatkan kesempatan meluapkan ekspresinya untuk meramaikan kemeriahan pesta demokrasi Pilpres 2014, melalui Kawan Jokowi, relawan pasangan capres dan cawapres nomor urut 2.

Ekspresi itu kemudian mereka tuangkan dengan sebuah lagu yang dapat dilihat dan didengar melalui rekaman video klip yang berjudul "Indonesia (Bersatulah)".

"Kami pemuda diberi anugerah talenta bermusik. Lagu ini persembahan untuk bangsa dengan cara simple dan mudah lewat musik. Indonesia hebat, adalah Indonesia bersatu," ucap Irfan, gitaris Samsons sekaligus pencipta lagu "Indonesia (Bersatulah)", saat ditemui di Posko Kawan Jokowi, kawasan Jalan Dharmawangsa, Jakarta Selatan.

Lagu itu, lanjut dia, sangat cocok dengan semangat perubahan yang digaungkan oleh capres Jokowi. Lagu itu juga sekaligus menyampaikan pesan kepada pemuda di seluruh Indonesia.

"Anak-anak muda tersebar di 34 provinsi di Indonesia. Dan ini jadi pesan yang disampaikan Samsons kepada seluruh pemuda untuk bersatu, mengawal perubahan," ucapnya.

Video klip itu juga sengaja dirilis setelah Pilpres yang berlangsung 9 Juli 2014. Momentum tersebut dinilai pas untuk untuk menyebarkan semangat persatuan dan kesatuan.

BERITA TERKAIT

"Apalah artinya kemenangan kalau akhirnya ada perpecahan. Itulah yang mau kami sampaikan lewat lagu ini. Ini momen penting menjaga persatuan dan kesatuan, untuk kemenangan sebenarnya," ucapnya.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas