Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Chris Martin Masih Mencintai Gwyneth Paltrow

Chris Martin masih menyimpan "perasaan cinta" pada Gwyneth Paltrow meski sudah sekian lama berpisah.

Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Chris Martin Masih Mencintai Gwyneth Paltrow
eonline
Chris Martin dan Gwyneth Paltrow 

TRIBUNNEWS.COM - Kendati telah berpisah dari aktris Gwyneth Paltrow, Chris Martin masih menyimpan "perasaan cinta" kepada aktris pemenang Oscar itu.

Pentolan Coldplay ini sempat kagok ketika membahas soal perpisahannya ketika diwawancarai Ryan Seacrest di sebuah acara radio belum lama ini.

"Saya tidak ahli kalau bicara soal yang satu ini. Tapi kami masih berteman baik dan bangga menjadi orang tua. Cinta kami sebatas di situ saja," ujar Chris. Keduanya telah dikarunia dua anak, Apple (10) dan Moses (6).

Maret lalu, secara mengejutkan, Chris dan Gwyneth mengakhiri pernikahan mereka yang telah berusia 10 tahun. Meski begitu, keduanya masih sering terlihat berlibur berdua atau berempat dengan kedua buah hati mereka.

Akhir pekan lalu, keduanya terlihat hadir di acara pemutaran film "Hector and the Search for Happiness" di East Hampton, New York. Seorang saksi mata mengungkpakan Chris dan Gwyneth tampak bahagia bisa menghabiskan waktu bersama. (Daniel Ngantung)

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas