Tidak Sekadar Cantik, Puteri Muslimah Juga Dinilai Akhlaknya
Setelah melalui berbagai tahap penilaian, akhirnya terpilihlah ke-25 Finalis Puteri Muslimah Indonesia 2015.
Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah melalui berbagai tahap penilaian, akhirnya terpilihlah ke-25 Finalis Puteri Muslimah Indonesia 2015.
Tidak sampai di situ, pada saat malam Grand Final, mereka kembali berjuang untuk mendapatkan gelar mahkota Puteri Muslimah Indonesia 2015.
Belokasi di Studio Emtek, Daan Mogot, Grogol, Jakarta Barat, pada Rabu (13/5/2015) malam, ketegangan semakin terasa, manakala juri memilih dari 25 finalis menjadi 10, lalu 5 dan terakhir 3 besar.
Juri pun akhirnya memutuskan, jika Wanita asal Medan, Sumatera Utara yakni Nesa Aqila Herryanto Putri, berhasil membawa gelar Puteri Muslimah Indonesia 2015.
Lalu untuk juara Runner Up ke-2 diberikan kepada wanita asal Jakarta, Bunga Ade Tama, dan Runner Up ke-3 diberikan kepada perwakilan asal Indramayu Inka Noor Aulia.
Sedangkan untuk kategori atribut yang dinilai selama masa karantika kepada 25 finalis itu adalah 'Putri Muslimah Indonesia Berbakat', Afla Nadya dari Meulaboh, Aceh. Lalu untuk kategori 'Puteri Muslimah Sosial Media Indonesia', diberikan.kepada Inka Noor Aulia dari Indramayu.
Kemudian untuk kategori 'Putri Muslimah Pesona Persahabatan' diberikan kepada Damayanti Kurnia dari Tasikmalaya. Sementara untuk kategori 'Putri Muslimah Favorit Inspiring Beauty' dinobatkan kepada Nabila Arkania dari Solo.
Adapun Juri dan Mentor yang telah memilai ke-25 finalis tersebut yakni Yeni Wahid, Zaskia Mecca, Arzetti Bilbina, Opick, Nurulita, Hibram Dunar, Chand Parwez, Ustaz Solmed, dan Rosemini.
Ke-25 finalis itu pun telah dinilai berdasarkan kriteria ABC yang terdiri dari Akhlak yang baik, Bakat yang unik, dan Cantik luar-dalam. Tentunya, ke-25 finalis itu haruslah berhijab dan mampu membaca Al-Quran dengan baik.