Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Arti Penyesalan Saipul Jamil

Saipul Jamil mengutarakan banyak hal, ketika ia diberikan waktu untuk berbicara di depan majelis hakim.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Arti Penyesalan Saipul Jamil
Tribunnews/JEPRIMA
Saipul Jamil saat menjalani persidangan kasus pencabulan yang melibatkan dirinya di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Senin (23/5/2016). Agenda persidangan kali ini mendengarkan kesaksian dari 14 saksi dari pihak Saipul Jamil. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saipul Jamil mengutarakan banyak hal, ketika ia diberikan waktu untuk berbicara di depan majelis hakim.

Salah satu hal yang disampaikan Saipul Jamil ketika proses pemeriksaan di ruang sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Utara adalah terkait penyesalannya.

Apa yang disesali, Bang Ipul?

"Pernyataan penyesalan itu, maksudnya dia menyesali begitu percaya (dengan DS, red). Perbuatan baik itu kadang bisa berakibat fatal," kata pengacara Ipul, Kasman Sangaji, seperti dikutip Tribunnews.com dari tabloidnova.com.

Seperti disampaikan Ipul sebelumnya di ruang sidang. Ia mengaku mengijinkan korban DS untuk bermalam di tempatnya.

Namun menurut Ipul, permintaan itu, disampaikan oleh DS sendiri, bukannya Ipul yang meminta, apalagi memaksa DS.

Nah, Ipul mengaku menyesal telah berbuat baik terhadap DS dengan mengijinkannya bermalam di rumahnya saat itu.

Berita Rekomendasi

"Ya saat mengijinkan untuk DS tidur di rumah saat itu, dan terlalu percaya saat itu," kata Sangaji.

Okki Margaretha/Tabloidnova.com

Sumber: Tabloidnova.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas