Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Maruli Tampubolon Ogah Dibodohi Pokemon Go

Masyarakat Indonesia hingga saat ini masih ramai memainkan aplikasi game online baru, yakni Pokemon Go.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Maruli Tampubolon Ogah Dibodohi Pokemon Go
TRIBUNNEWS.COM/ACHMAD RAFIQ
Penyanyi sekaligus aktor, Maruli Tampubolon, ketika ditemui di Ratu Plaza, Sudirman, Jakarta, Senin (8/2/2016). 

 Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masyarakat Indonesia hingga saat ini masih ramai memainkan aplikasi game online baru, yakni Pokemon Go.

Permainan yang dilakukan dengan cara mencari karakter-karakter animasi pada Pokemon itu, membuat artis Maruli Tampubolon ikut bicara.

Maruli menuturkan, jika setiap pengguna Pokemon Go agar tidak dibodoh-bodohi permainan tersebut dan harus cerdas menggunakannya.

"Kita ini kan mainin benda mati, kita benda hidup, masa kita dibego-begoin sama benda mati? Berarti kita sendiri yang bego kalau kaya begitu," ujar Maruli ketika bertemu di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat.

"Intinya kalau main itu sesuai dengan standarnya aja, norma-norma yang baiknya aja. Jangan kita ikutin misalnya pokemonnya ada dimana, terus kita naik genteng, ya mati lah bos," sambungnya.

Pemain film 'Terjabak Nostalgia' ini juga menuturkan agar pada saat sedang berkendara juga tidak memainkan Pokemon Go. Hal itu tidak hanya membahayakan diri sendiri, tapi orang lain juga.

Berita Rekomendasi

"Hal-hal yang simpel aja, polisi bilang kita lagi nyetir jangan telepon, sms atau apa. Itu kan Diberikan warning, ya kita ikutin, taatin. Jangan tiba-tiba main pokemon, ya metong (mati) lah," tandas dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas