Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ini Curahan Hati Delon Mengenang Sosok Mike Mohede

Delon mengatakan kalau dirinya punya kedekatan yang spesial dengan Mike

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Ini Curahan Hati Delon Mengenang Sosok Mike Mohede
Fransiskus Adhiyuda
Delon 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kenangan akan mendiang Mike Mohede terus diungkapkan sahabat dan kerabatnya.

Salah satu sahabat Mike adalah Delon.

Meski Delon dan Mike berbeda angkatan dalam ajang pencarian bakat Indonesian Idol, mereka merupakan sahabat yang baik.

Delon turut hadir di pemakaman Mike di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (2/8/2016).

Delon mengatakan kalau dirinya punya kedekatan yang spesial dengan Mike, meskipun berbeda angkatan dalam pencarian bakat Indonesia Idol.

"Sangat dekat dengan Mike, apalagi di Idol, seperti saudara, hangat terjalin. Dia adik tetapi tidak seperti adik," ujar Delon kepada Tribunnews.com di TPU Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (2/8/2016).

Berita Rekomendasi

Delon juga mengatakan bahwa almarhum Mike merupakan sosok yang rendah hati dan berkepribadian baik.

"Candanya, serunya, humble, sportifitasnya, itu ada dalam diri dia, dia lengkap," kenang Delon.

Delon juga menceritakan bahwa Mike merupakan sosok yang cukup tertutup dalam berbagai hal.

"Mike tidak pernah terbuka, dia tertutup. Tidak mau cerita, walaupun dia ada problem atau lagi kesal, dia tetap senyum dan tidak menunjukkan kalau dia ada problem," ujarnya.

Delon juga mengungkapkan bahwa dirinya tidak percaya akan kepergian Mike yang begitu cepat.

"Sakin sayangnya Tuhan, dia dipanggil cepat," ungkap Delon

Mike meninggal pada usia 32 tahun di Rumah Sakit Premier, Bintaro, Tanggerang Selatan, Minggu (31/7/2016) akibat serangan jantung.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas