Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Buku dan Album Karya Kolaborasi Banyak Musisi Ini Dipersembahkan untuk Candra Darusman

Album musik berjudul "It's Amazing - Perjalanan Karya Candra Darusman" akan rilis Agustus 2017

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Buku dan Album Karya Kolaborasi Banyak Musisi Ini Dipersembahkan untuk Candra Darusman
TRIBUNNEWS/APFIA
Suasana syukuran dimulainya produksi album dan buku Candra Darusman, di Studio Musik Erwin Gutawa, Sabtu (24/9/2016). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sabtu (24/9/2016) siang, Studio milik Erwin Gutawa di Jalan Pangeran Antasari no.80 dipenuhi musisi-musisi kawakan seperti Glenn Fredly,  Andien, Addie MS, dan Ferdi Hasan.

Mereka berkumpul guna menceritakan project terbaru untuk memberikan sebuah penghargaan kepada musisi senior yang konsen dalam menangani hak cipta musik, Candra Darusman. 

Penghormatan tersebut diwujudkan dalam sebuah buku dan album.

Buku itu akan langsung ditulis Candra Darusman berisi pengenalan mengenai hak cipta dan diberikan judul "Perjalanan Sebuah Lagu".

"Perjalanan sebuah lagu itu berisi bagaimana saya membuat lagu, pengelolannya, dan pemanfaatan, bagaimana saya ditipu, perjalanan lagu sampe inspirasi ada di dalamnya," papar Candra Darusman.

Sedangkan album musik berjudul "It's Amazing - Perjalanan Karya Candra Darusman" akan rilis Agustus 2017 dan akan menampilkan 12 lagu karya Candra dan dua tambahan lagu baru.

Sebanyak 14 lagu tersebut akan dibawakan  oleh beberapa penyanyi, termasuk didalamnya Andien,  Glenn Fredly,  Fariz RM, Sheila Majid, serta group band Maliq and D'Essentials.

Berita Rekomendasi

"Ini proyek panjang, Saya akan terlibat, saya sangat mendukung sosok Candra, saya bangga karena Indonesia punya sosok yang berjuang sampai hari ini bicara tentang intelektual properties atau hak cipta, ini penting banget buat Indonesia," tutur Glenn Fredly yang hadir pada kesempatan tersebut.

Buku dan album itu, akan digarap oleh label rekaman Indonesia,  Signature Music Indonesia,  yang pernah menerbitkan album Fariz RM dan OST Laskar Pelangi.

Redaksi: Berita ini telah mengalami revisi. Redaksi memohon maaf karena sebelumnya telah terjadi kesalahan pada judul berita. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas