Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kunjungi Jakarta, Super Junior D&E dan Song Ji Hyo Ajak Penggemar Bantu Anak Kanker Indonesia

ketiganya juga melakukan penggalangan dana untuk anak-anak penderita kanker di Indonesia.

Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Kunjungi Jakarta, Super Junior D&E dan Song Ji Hyo Ajak Penggemar Bantu Anak Kanker Indonesia
IST
Super Junior D&E dan Song Ji Hyo. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pada Senin (4/9/2017) lalu, Super Junior D&E yang terdiri atas Lee Donghae dan Eunhyuk serta aktris Song Ji Hyo bertandang ke Indonesia untuk menghadiri pembukaan Korea Brand & Entertainment Expo (KBEE) di Sheraton Hotel, Gandaria City Hall, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Acara tersebut bertujuan untuk meningkatkan kerjasama investasi dan perdagangan antara Korea Selatan bersama mitra bisnisnya di Indonesia.

Tak hanya menghadiri acara tersebut, ketiganya juga melakukan penggalangan dana untuk anak-anak penderita kanker di Indonesia.

Mereka mengajak para penggemar untuk ikut berdonasi bagi anak-anak penderita kanker yang membutuhkan bantuan.

Pada laman penggalangan dana Kitabisa.com/sujujihyo, tercatat ada 147 orang donatur.

Dari para donatur tersebut, telah terkumpul dana sebesar Rp16.265.772.

Berita Rekomendasi

Mengutip laman Kitabisa.com, Super Junior D&E dan Song Ji Hyo menuturkan, "Selain tampil di event, kami juga menggalang dana untuk anak-anak penderita kanker melalui program CSR KBEE. Total donasi yang terkumpul akan disalurkan ke Yayasan Kanker dan dipakai untuk pengobatan anak-anak penderita kanker."

"Kami berusaha membantu mereka. Tujuan kami adalah membantu mereka mendapatkan perawatan yang layak dan membayar biaya pengobatan mereka. Mari bantu kami dengan berdonasi ke halaman campaign ini sehingga kami bisa membantu anak-anak ini," lanjut mereka.

Jika ingin memberikan dukungan kepada penggalangan dana yang digagas oleh Super Junior D&E bersama Song Ji Hyo ini, warganet dapat berdonasi melalui laman Kitabisa.com/sujujihyo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas