Raisa dan Cynthia Bella Dinikahi Pria Asing, Ini Curhatan Presiden Jokowi Ketika Dikomplain Netizen
Presiden Jokowi menceritakan itu untuk menggambarkan keterbukaan di era media sosial.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Presiden Joko Widodo menceritakan aduan dari warganet saat menghadiri Dies Natalis ke-60 Universitas Padjajaran, Bandung, Jawa Barat, Senin (11/9/2017).
Jokowi dikomplain soal Raisa Andriana dan Laudya Cynthia Bella yang baru saja menikah pria asing.
"Satu dua hari yang lalu, saya dikomplain mengenai Raisa," mulai Jokowi yang disambut tawa para tamu.
"Pak Presiden, ini satu lagi aset Indonesia lepas ke tangan asing. Karena suaminya orang Australia," kata Jokowi.
Belum menjawab aduan tersebut, Jokowi mengaku menerima aduan baru dari warganet.
"Ini belum saya jawab, sudah muncul lagi. Pak, ini satu lagi aset Indonesia lari ke tangan asing," tambahnya yang disusul tawa hadirin.
Satu aset tambahan yang dimaksud warganet tak lain adalah Laudya Cynthia Bella.
Presiden Jokowi menceritakan itu untuk menggambarkan keterbukaan di era media sosial. Siapapun bisa menyampaikan pendapat, kritik, dan masukan, secara langsung kepada Pemerintah.
"Kita semuanya harus siap," lanjutnya.
Simak video di atas! (*)