Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ridho Rhoma Siap Jadi Duta Narkoba

"Oh ya Insya Allah, kami akan tasyakuranlah. Tasyakuran bahwa ada hikmahnya dengan itu dia tahu banget bahwa bahayanya narkoba itu gimana"

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Ridho Rhoma Siap Jadi Duta Narkoba
WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN
Ridho Rhoma dan sang ayah, Rhoma Irama 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pedangdut dan artis peran Ridho Rhoma rupanya akan bebas dari rehabilitasi, setelah dirinya ditangkap aparat kepolisian Polres Metro Jakarta Barat, karena kepemiliikan narkoba jenis sabu.

Ridho ditangkap oleh Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, Sabtu (25/3/2017) disebuah Hotel dibilangan Jakarta Barat, dan terdapat barang buki 0,7 gram sabu yang berada didalam mobil.

Kabar bebasnya Ridho rupanya disampaikan oleh ayah kandungnya, Raja Dangdut Ridho Rhoma, ketika ditemui di kediamannya di Jalan Pondok Jaya VI, Pela Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (28/12/2017) siang.

"Kalau tidak salah, Ridho akan bebas Januari atau Februari 2018," kata Rhoma Irama.

Pria yang akrab disapa Bang Haji itu menjelaskan, ia beserta keluarga akan membuat sebuah acara kebebasan putranya atas kasus narkotika yang menjeratnya saat ini.

"Oh ya Insya Allah, kami akan tasyakuranlah. Tasyakuran bahwa ada hikmahnya dengan itu dia tahu banget bahwa bahayanya narkoba itu gimana. Sangat mematikan kan, mematikan dalam arti kata mematikan karier, mematikan nama baik, mematikan masa depan," ucapnya.

Baca: Mobilnya Ditubruk Orang Mabuk, Pemilik Sigra Ini Menulis Pesan di Bodi Belakang yang Penyok Begini

Berita Rekomendasi

Baca: Nikita Mirzani Panen Nyinyiran Netizen Gara-gara Pamer Pose Cuma Pakai Celana Dalam di Instagram

Lanjut Rhoma, Ridho menyesali semua perbuatannya yang mengkonsumsi narkoba, bahkan bisa merugikan dirinya sendiri dalam jangka waktu yang panjang.

Tidak hanya itu, menurut Kesatria Bergitar itu, Ridho siap melawan narkotika jika sudah bebas nanti dari Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur.

"Dia (Ridho) juga siap untuk menjadi duta narkoba, dia siap. Dia ingin generasi muda tidak seperti dia," ujar Rhoma Irama. 

Penulis: Arie Puji Waluyo


Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas