Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Momen Haru Pertemuan Abdul dan Sang Ayah di Panggung 'Top 3' Indonesian Idol

Babak Spektakuler 'Top 3' Indonesian Idol, Senin (2/4/2018) menampilkan momen haru pertemuan ayah dan anak.

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Momen Haru Pertemuan Abdul dan Sang Ayah di Panggung 'Top 3' Indonesian Idol
youtube
Kontestan Indonesian Idol Ahmad Abdul dan ayahnya bertemu di panggung Spektakuler Top3 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Babak Spektakuler 'Top 3' Indonesian Idol, Senin (2/4/2018) menampilkan momen haru pertemuan ayah dan anak.

Ya, setelah melangkah hingga ke posisi tiga besar, baru kali ini aksi panggung Ahmad Abdul, disasikan sang ayah, Abdullah S. Beladjam.

Sang ayah mengaku tidak sempat menyaksikan aksi panggung sang putra, sebab menurutnya Abdul lebih sering tampil di luar kota.

"Ini baru kesempatan selama ini karena kemana-mana, ada di Kupang di Lombok," ujar Abdullah kepada Sere, selaku pembawa acara.

Baca: Yakin Syahrini Tak Bermasalah dalam Kasus First Travel, Hotman Paris Berani Bertaruh Rp2 Miliar

Abdullah yang datang bersama adik Abdul, Fatin, mengaku gak menyangka Abdul bisa tampil dalam babak tiga besar ajang Indonesia Idol.

BERITA REKOMENDASI

Mendengar perkataan sang ayah, Abdul pun segera menuju pinggir panggung. Ia menghampiri ayahnya dan langsung memeluk pria paruh baya itu.

"Abdul dari sini menjalin ke abah kalau Abdul mau buat Abah bangga," ujarnya diiringi isakan pelan.

Momen tersebut pun berakhir dengan dinyanyikannya sebaik lagu Kiss Me yang dipopulerkan oleh Sixpence None The Reacher.

Ayahanda Abdul pun menyanyikan satu bait penutup di bagian refrain.

Penampilan Abdul di babak spektakuler Top 3, mendapatkan pujian dari juri Bunga Citra Lestari.

Tuai Pujian Juri

Sementara itu penampilan Abdul yang menyanyikan lagu Shut Up and Dance yang dipopulerkan oleh Walk to The Moon, dinilai juri sangat bagus.

Bunga Citra Lestari (BCL) menganggap Abdul sangat menikmati lagu tersebut.

"Menurut aku kamu yang perkembangannya banyak, dari percaya diri maupun penampilan," ujar Bunga.

Sementara menurut Armand, Abdul memiliki karakter suara yang kuat.

Namun Armand menegaskan, Abdul harus menciptakan karya yang tepat jika nanti terjun ke industri musik.

"Buat gua bagus juara mudah mudahan rezeki tapi yang paling penting gimana membuat karya yang tepat," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas