Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sarwendah Ajarkan Putrinya saat Panen Padi

Sarwendah mengenakan caping di kepalanya agar terhindar dari terik matahari. Sedangkan, Thalia digendong oleh sang ibunda.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Sarwendah Ajarkan Putrinya saat Panen Padi
WARTA KOTA/ARIE PUJI WALUYO
Sarwendah 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Sarwendah Tan belum lama ini ajak putri kecilnya, Thalia Putri Onsu, panen padi di sawah. Hal ini diketahui dari postingan laman Instagram Sarwendah dan Ruben Onsu.

Pada postingan foto tersebut, Sarwendah mengenakan caping di kepalanya agar terhindar dari terik matahari. Sedangkan, Thalia digendong oleh sang ibunda.

Ketika memanen padi, Sarwendah ajarkan suatu hal kepada putri kecilnya.

Ya, Sarwendah beri tahu Thalia jika padi menghasilkan beras yang kemudian menjadi nasi yang biasanya dimakan.

Baca: Dengan Suara Bergetar, Opick: Saya Masih Ingat Rasanya Ketika Istri Saya Meninggal

Baca: Orang Pertama di Girls Squad yang Peluk Chacha Frederica Sejak Berhijab

Baca: Syahnaz Posting Foto Pranikah, Billy Syahputra Ucapkan Selamat Pakai Bahasa Inggris yang Kacau

Berita Rekomendasi

"Panen padi di sawah sendiri, sambil ngajarin Alia ini padi ya, kalau yang Alia makan udah jadi nasi, hahaha," tulis Sarwendah seperti dikutip Grid.ID, Sabtu (7/4/2018).

Dari postingan akun Instagram Sarwendah, sejumlah netizen tuliskan kekaguman dan pujian kepada istri Ruben Onsu.

Baca: Chef Aiko dan Suami Rencana Bulan Madu Naik Motor ke Bali, Selama Perjalanan Menginapnya di Tenda

"Luar biasa edukasi buat si Thalia ya kak," tulis akun @epha_candra.

"Ini artis yang sesungguhnya tanpa kesombongan apalagi pamer-pamer barang," timpal akun @rizkyhamdanii22.

"Keluarga favorit, sehat terus ayah @ruben_onsu bunda @sarwendah29 dan si kecil @thaliaputrionsu," ujar akun @_retnomtyngrm96.(*)

Berita ini telah dimuat di Grid.ID dengan judul "Ajak Thalia Putri Onsu ke Sawah, Sarwendah Ajarkan Suatu Hal dari Memanen Padi"

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas