Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Namanya Meredup, Selebgram Asal Cikarang yang Mirip Boneka Barbie Ini Stres

NAMA Syabilla Barbie (18), selebgram asal Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, sempat tenar beberapa tahun lalu, karena wajahnya mirip boneka barbie.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Namanya Meredup, Selebgram Asal Cikarang yang Mirip Boneka Barbie Ini Stres
WARTA KOTA/ARIE PUJI WALUYO
Syabilla Barbie ketika ditemui di Gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (13/7/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - NAMA Syabilla Barbie (18), selebgram asal Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, sempat tenar beberapa tahun lalu, karena wajahnya yang sangat mirip boneka barbie.

Wanita yang akrab disapa Billa Barbie itu pun terkenal karena kecantikannya.

Ia kerap muncul di beberapa program televisi, untuk mengungkap siapa dirinya sebenarnya.

Namun, belakangan ini nama Billa meredup. Popularitasnya di dunia hiburan pun kian merosot, meskipun ia pernah membintangi beberapa film layar lebar.

Billa pun mengaku sangat sedih karena popularitasnya menurun di dunia hiburan. Ia juga mendapatkan komentar pedas dari warganet.

Baca: Jalan Kaki 8 Kilometer ke Atas Bukit Saat H-1 Pernikahan Mantapkan Hati Nadine Pada Dimas Anggara

Bagi Billa, popularitas sangat penting. Karena jika tidak populer atau eksis, ia tidak bisa mencari uang untuk biaya hidupnya.

"Sedih banget eksistensi turun dan aku sampai down. Karena banyak netizen sampai bilang, 'sekarang udah enggak muncul lagi di televisi? Sepi job ya? Kasihan deh' gitu kan nyesek ya," tutur Syabilla Barbie ketika ditemui di Gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (13/7/2018).

Berita Rekomendasi

Mendapatkan cemooh dan hinaan dari netizen membuatnya stres.

Kata-kata pedas yang diterimanya membuat Billa hanya bisa menangis di kamarnya dan merenungi nasib eksistensinya yang mulai redup.

"Aku di kamar sampai nangis. Baca komen dipendam sendiri sampai nangis. Benar sih orang omongin aku seperti itu," ucapnya.

"Hemm... Tapi aku bales. Aku jawab dan aku bilang, 'iya nih doain aja rezeki sudah ada yang atur' gitu," sambungnya.

Meski redup, Billa tidak mau mencari sensasi untuk menaikkan kembali popularitasnya. Karena, ia ingin dikenal dengan sebuah karya, bukan gosip.

"Enggak mau lah, walaupun ada beberapa yang menawarkan untuk di-setting atau gimana, tapi aku enggak mau. Karena aku mau dikenal lewat karya. Ya misal film, terus jadi penyanyi, ya aku dikenal sebagai penyanyi lagu pop, lagunya kayak gini, yah begitu lah," paparnya. (*)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas