Susan Bachtiar Siapkan Fisik Untuk Lari Marathon di Amerika
Susan Bachtiar siapkan fisik untuk mengikuti ajang lari marathon di New York Amerika Serikat.
Penulis: Grid Network
Tribunnews.com/Achmad Rafiq
Model sekaligus presenter, Susan Bachtiar ketika ditemui dalam peluncuran 'SK-II FTF Festive Limited Edition Suminagashi', di Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat, Selasa (1/11/2016).
TRIBUNNEWS.COM - Susan Bachtiar semakin getol latihan lari untuk lari marathon New York November 2019 nanti.
Susan Bachtiar meningkatkan intensitas dan durasi latihannya setiap hari.
"Iya setiap hari, saya bangun jam 5 pagi, itu sudah jadi biological alarm saya," kata Susan Bachtiar, saat ditemui di Pasific Place, Jakarta Selatan, Selasa (13/8/2019).
Paling tidak Susan Bachtiar menghabiskan waktu dua sampai tiga jam untuk lari.
Susan sudah terbiasa berlari 10K setiap hari.
"10K paling tidak 2 sampai 3 jam, saya udah enggak ngitung berapa kilo," pungkasnya.
Pada ajang bertajuk New York City Marathon itu, Susan Bachtiar dan 11 pelari lainnya akan melakukan maraton sepanjang 42 kilometer.
Berita Rekomendasi