Dididik Mandiri, Olla Ramlan Gengsi Minta ke Suami
Olla Ramlan diketahui memang memiliki beberapa bisnis. Satu di antaranya di bidang perhiasan berlian.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Sejak kecil Olla Ramlan dididik mandiri oleh orangtuanya. Itulah kenapa ia kini gengsi minta sesuatu kepada sang suami, Aufar Hutapea.
"Aku lumayan agak gengsi tinggi untuk terlalu banyak minta, kalau bisa malah aku yang ngasih," kata Olla saat ditemui dalam acara Anniversary 14 th Passion Jewelry di Plaza Indonesia, Thamrin Jakarta Pusat, Senin (2/12/2019).
Olla Ramlan bercerita, sejak kecil dia memang sudah diajarkan untuk menjadi wanita yang mandiri.
"Kalau aku, karena memang dari dulu dididik sama papaku jadi wanita yang mandiri, jadi aku memang suka bekerja dan pada saat aku menikah dengan suami aku dia tahu aku kerja. Jadi aku enggak terlalu ngoyo minta-minta terus," tutur Olla.
Baca: Bisnis Busana Muslim, Olla Ramlan Bikin Video Promosi di Eropa
Baca: Hadir di Perayaan Diwali MD Pictures, 10 Seleb ini Bak Bintang Bollywood, Olla Ramlan - Raline Shah
Baca: Olla Ramlan Dibidik Nasdem Duduki Wakil Bupati Sukabumi
Ibu tiga anak itu melanjutkan, dia ingin memberikan hadiah kepada suami dengan hasil kerja kerasnya sendiri.
Olla Ramlan diketahui memang memiliki beberapa bisnis. Satu di antaranya di bidang perhiasan berlian.
"Ngasih surprise misalnya suami ulang tahun, terus selama ini aku dapat uang bulanan dari suami terus aku beli kado buat dia, ya itu uang dia juga kan," lanjut Olla.
"Jadi menurut aku wanita bekerja itu luar biasa apalagi kalau kita saling membantu men-support dalam rumah tangga," tambahnya.
Meski demikian, Olla tetap menahan ego nya agar dia tetap menjadi istri yang tunduk dan menghargai suaminya.
"Pastinya ada kebanggan sendiri, tapi satu hal jangan lupa kodratnya seorang wanita gimana pun juga kadang, wanita bekerja punya suami kerja, egonya tinggi juga," ucap Olla.
"Kadang seperti itu, itu yang harus ditahan jangan sampai suami merasa direndahkan. Bagaimanapun juga harus ridho dari dia," sambungnya.
Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Gengsi Banyak Minta pada Suami, Olla Ramlan: Kalau Bisa Aku yang Kasih
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.