Dua Minggu Kepergian Lina, Putri Delina Bagi Momen Terakhir Liburan, Sule Kenang Memori 4 Tahun Lalu
Anak almarhum Lina, Putri Delina mengenang dua minggu kepergian sang ibunda dengan membagikan momen kebersamaan mereka.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Anak almarhum Lina Jubaedah, Putri Delina mengenang dua minggu kepergian sang ibunda dengan membagikan momen kebersamaan mereka.
Momen kebersamaan itu diunggah adik Rizky Febian pada akun Instagram pribadinya dilansir TribunJakarta pada Sabtu (18/1/2020).
Putri Delina terlihat membagikan momen kebersamaannya bersama keluarga yang terdiri dari adik-adinya dan juga almarhumah Lina, mantan istri Sule.
Video singkat itu diunggah Putri Delina dipadukan dengan lagu yang bertemakan tentang ibu, yakni lagu dari Boyz II Men yang berjudul A Song For Mama.
Baca: Usai Dipecat dari Dirut TVRI, Kini Nama Helmy Yahya Dicatut untuk Dana Investasi
Baca: Kesaksian Pengurus RW Soal Rumah Tangga Lina dan Teddy, Dikenal Tertutup di Lingkungan
Baca: Analisa Psikolog Tentang Totok yang Mengaku Raja Keraton Agung Sejagat, Alami Gangguan Jiwa Ini
"You were there for me to love and care for me
When skies were gray
Whenever I was down
You were always there to comfort me
And no one else can be
What you have been to me you will always be
You will always be the girl
In my life for all times
Mama, Mama you know I love you
(You know I love you)
Mama, Mama you're the queen of my heart
Your love is like tears from the stars, yes it is
Mama I just want you to know," tulis Putri Delina.
Dalam video tersebut, mereka tampak sangat bahagia.
Bahkan, sesekali terdengar tertawa riang Lina, mantan istri Sule saat di mobil dalam sebuah perjalanan.
Tak hanya itu, Putri Delina juga dengan bangga, menunjukkan usahanya bersama sang mama saat liburan di Garut.
Seraya merangkul ibunda, Putri Delina menuturkan jika api untuk pembakaran makanan berhasil dinyalakan karena usaha mereka berdua.
Baca: Namanya Terseret Kasus Investasi Bodong MeMiles, Mulan Jameela: Semoga Masalahnya Selesai
Baca: 9 Fakta Rencana Pernikahan Sule, Calon Istri Masih Misteri & Ada Syarat Khusus dari Rizky Febian
"Ini usaha aku sama mama. Ini usaha kita kan?" tanya Putri Delina.
"Iya," jawab Lina.
Dalam keterangan postingannya, Putri Delina mengakui, momen kebersamaan itu yang hanya dibutuhkannya.
Baca: Putri Delina Minta Ayahnya Cepat Nikah karena Sering Mengurung Diri di Kamar, Sule: Bukan Ngurung
Baca: Selain Rp 10M, Lina Masih Punya Harta Warisan Rp 2M, Pengacara Sebut Dipegang Teddy
Sule Kenang Lina
Dilansir TribunnewsBogor.com dari laman Youtubenya, Sule membagikan video singkat yang berisi kenangannya bersama Lina.
Video yang diambil empat tahun lalu yakni di 2016 itu menampilkan kebersamaan Sule dan Lina serta keempat anak-anaknya.
Di awal video, sosok Lina lah yang pertama kali muncul.
Dengan senyum khasnya, Lina tampak semringah saat memberitahukan bahwa ia sedang bersama dengan sang suami, Sule.
"Assalamualaikum, hari ini ngajak suami saya. Di mana kah tempatnya ? Ayo kita ikuti," ucap Lina seraya tertawa.
Lebih lanjut, dalam video juga menampilkan momen saat Sule dan Lina sedang berada di dalam mobil.
Ditemani keempat anaknya, Rizky Febian, Putri Delina, Rizwan dan Ferdy, Sule serta Lina tampak bahagia.
Bahkan ketika dalam perjalanan, Lina tampak tertawa puas ketika bercanda dengan keempat anaknya.
Sule yang duduk di kursi depan pun tak lupa merekam momen manis sang istri dan anak-anaknya itu.
Momen tersebut direkam Sule pada 15 Mei 2016.
"Mungkin kita, ditakdirkan bersama, merajut kasih, menjalin cinta. Berada di pelukanmu mengajarkanku, apa artinya kenyamanan, kesempurnaan cinta," ucap Lina seraya bernyanyi bersama anak-anaknya.
Video singkat itu juga menampilkan momen ketika Lina memberikan kejutan untuk Sule.
Dalam video, Lina terlihat membawa kue ulang tahun untuk sang suami, Sule.
Sambil tersenyum, Lina pun mengurai doa untuk Sule.
"Sekarang kita mau nyerbu Kang Sule yang lagi keluar. Semoga Kang Sule panjang umur, banyak rezekinya, sehat selalu, aamiin," ucap Lina.
Momen manis kenangan Sule dengan Lina itu juga memperlihatkan saat sang pelawan menyuapi istrinya.
Disuapi Sule, Lina saat itu tampak semringah.
Pun dengan sang anak, Putri Delina yang tampak tersenyum saat melihat sang ayah menyuapi ibunya.
Kejadian itu terekam kamera Sule pada 23 Juni 2016
Berikut adalah video kenangan Sule bersama Lina :
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Putri Delina Kenang 2 Minggu Kepergian Lina, Ibunda Tertawa Riang saat Liburan Bersama di Garut, .
Penulis: Kurniawati Hasjanah
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.