Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

KONDISI TERKINI Ekki Soekarno, Suami Soraya Haque: Lewati Masa Kritis, Sudah Bisa Berkomunikasi

Kondisi suami Soraya Haque, Ekki Soekarno semakin membaik. Ekki sudah melewati masa kritis. Ia juga sudah bisa berkomunikasi.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Daryono
zoom-in KONDISI TERKINI Ekki Soekarno, Suami Soraya Haque: Lewati Masa Kritis, Sudah Bisa Berkomunikasi
Instagram @sorayahaque
Kondisi suami Soraya Haque, Ekki Soekarno semakin membaik. Ekki sudah melewati masa kritis. Ia juga sudah bisa berkomunikasi. 

TRIBUNNEWS.COM - Kondisi suami Soraya Haque, Ekki Soekarno, dikabarkan semakin membaik.

Hal ini disampaikan Nadia Soekarno, putri pasangan Soraya Haque dan Ekki pada Minggu (19/1/2020) malam.

Nadia menjelaskan, sang ayah sudah bisa berkomunikasi lagi karena alat ventilator atau bantuan pernapasannya sudah dilepas.

Meski belum seratus persen sepert biasanya, kondisi Ekki semakin membaik.

Dikutip Tribunnews dari Kompas.com, Ekki sudah bisa diajak berkomunikasi meskipun suaranya terdengar pelan.

Soraya Haque dan Ekki Soekarno
Soraya Haque dan Ekki Soekarno (Instagram @sorayahaque)

"Responsnya enggak bisa seratus persen kayak biasa, tetapi sudah membaik dibanding dari kemarin," terang Nadia, Minggu malam.

"Kalau kemarin, kan, komunikasi masih susah karena masih ada alat ventilatornya, belum bisa ngomong, keluarin suara juga enggak bisa."

Berita Rekomendasi

"Tapi pas alatnya itu dilepas sudah bisa komunikasi, sudah bisa ngomong walaupun memang suaranya masih kecil banget," tutur dia.

Tak hanya itu, kondisi pernapasan Ekki juga sudah membaik.

Pria berusia 58 tahun ini juga mulai mengonsumsi makanan secara biasa, tak lagi lewat alat.

"Terus karena alat ventilatornya sudah dicopot jadi lagi dicoba untuk makan makanan."

Soraya Haque dan Ekki Soekarno
Soraya Haque dan Ekki Soekarno (Instagram @sorayahaque)

"Jadi makannya enggak lewat alat lagi," kata Nadia, dilansir Kompas.com.

Lebih lanjut, Nadia pun membenarkan sang ayah sudah melewati masa kritisnya.

"Iya (lewat masa kritis). Sudah mendingan kondisinya," tandas dia.

Meski begitu, Ekki Soekarno masih dirawat di ICU RS Pondok Indah, Bintaro, Tangerang Selatan.

Dirawatnya Ekki diketahui karena ia mengalami infeksi paru-paru dan serangan jantung.

Ia dirawat sejak Kamis (16/1/2020).

Kabar Ekki dirawat pertama kali diketahui lewat unggahan Soraya Haque di Instagram pada Sabtu (18/1/2020).

Dalam unggahan Soraya, terlihat Ekki dipasangi selang di bagian mulut dan hidung.

Sementara Soraya tampak mencium kening dan memeluk sang suami.

"Perjalanan suka duka sudah kita lewati berdua.

Apapun kondisinya saya sudah membuktikan bahwa kita memang berjodoh selamanya.

Kamu adalah saya. Dan saya adalah kamu.

Pembuktian-pembuktian sumpah dan janji kamu telah dibayar tunai.

Tiada terhutang dalam tindakan maupun ucapan, sosok kamu adalah perisai hati yang tidak tergantikan.

Semua menjadi saksi gambaran diri, terutama kesederhanaan kamu membuat saya bertambah cinta.

Tinggal menuntaskan tugas impian kearah terminal terakhir, sesuai nama yang melekat di diri kamu, yaitu EKKI (terminal).

Secuil doa pagi ini, “saya ingin menua bersama kamu, ekki ...”," tulis Soraya Haque.

Belum bisa jalani pemeriksaan TB

Ekki Soekarno masih belum bisa menjalani pemeriksaan infeksi tuberkulosis (TB) karena masih ada cairan di paru-parunya.

Untuk itu, Ekki disarankan melakukan fisioterapi terlebih dulu.

Wishnutama dan Ekki Soekarno
Wishnutama dan Ekki Soekarno (Instagram @sorayahaque)

Namun, masih dilakukan diskusi antara keluarga Soraya Haque apakah akan melakukan fisioterapi atau tidak.

"Untuk pemeriksaan TB-nya yang rencana dilakukan kemarin (Sabtu), belum bisa dilakukan dulu karena memang cairannya enggak bisa keluar."

"Jadi mesti difisioterapi," jelas Nadia Soekarno kepada Kompas.com, Minggu malam.

"Mengenai yang pemeriksaan TB itu, kalau dokter jantungnya itu menyarankan untuk fisioterapi."

"Tapi masih rembuk juga sama keluarga apakah perlu atau tidak karena fisioterapi itu bisa membuat slime-nya itu keluar katanya," tambahnya.

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W, Kompas.com/Melvina Tionardus)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas