Imbas Virus Corona, Melaney Ricardo Terpaksa LDR dengan Suaminya
Suaminya tertahan di Australia karena pemerintah setempat menerapkan lockdown untuk memutus penularan pandemi virus corona atau covid-19.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM - Melaney Ricardo (39) dan sang suami, Tyson Lynch, menjalani long distance relationship (LDR).
Sudah sebulan mereka terpisah jarak. Melaney Ricardo di Jakarta. Sedangkan Tyson di Australia.
Tyson Lynch tertahan di Australia karena pemerintah setempat menerapkan lockdown untuk memutus penularan pandemi virus corona atau covid-19.
"Kami terpisah lama karena di sana lagi lockdown. James tidak bisa ke mana-mana," kata Melaney Ricardo ketika ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (16/4/2020).
Baca: Harus Kerja di Luar Rumah Saat Ramadan, Melaney Ricardo Akui Merasa Cemas
Selama terpisah, Melaney mengaku masih sering berkomunikasi dengan Tyson untuk mengetahui kondisinya selama lockdown di Australia.
"Kondisi Tyson sehat. Kita setiap hari komunikasi," ucapnya.
"Baru kali ini selama menikah kita kepisah lama begini. Ya rindu pasti ya, cuman mau bagaimana lagi," tambahnya.
Wanita bernama lengkap Agnes Melanie Siahaan itu mengatakan kalau Tyson tidak bisa pulang ke Indonesia, karena Australia memiliki aturan untuk warganya tidak boleh keluar rumah, untuk melakukan kegiatan apapun.
"Kalau keluar rumah tuh bisa dipenjara. Kalau tidak patuh kena denda yang lumayan besar. Tyson bisa keluar kalau ke rumah sakit atau ke supermarket," jelasnya.
Sehingga, Melaney Ricardo terus berdoa agar pandemi virus corona atau covid-19 yang mewabah dunia bisa segera mereda dan ia bisa bertemu dengan Tyson James.
"Kalau kondisinya virus covid-19 ini membaik, Tyson akan memaksakan diri pulang ke Indonesia. Karena memang dia (Tyson) mau atau kepingin banget pulang kesini," ujar Melaney Ricardo.