Sinopsis Film Live Free Or Die Hard Tayang di GTV, Senin 4 Mei 2020 Pukul 02.00 WIB
Pada dini hari, 4 Mei 2020, GTV menyajikan film action berjudul Live Free Or Die Hard yang tayang pukul 02.00 WIB, berikut sinopsis lengkapnya.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Ifa Nabila
Semua peristiwa tersebut berujung pada pembalasan dendam yang berakibat anak perempuan McClane diculik sebagai upaya menghentikan McClane menyelematkan Kota New York.
Sinopsis Film:
Kisah ini dimulai dari cerita seorang agen FBI yang menanggapi pemadaman komputer di Divisi Keamanan Cyber untuk melacak peretas komputer.
FBI meminta detektif John McClane (Bruce Willis) mendatangkan peretas Farrell.
McClane tiba kediaman Farrell untuk menyelamatkan Farrell dari pembunuh.
Pembunuh dikirim Mai Linh, Linh bekerja untuk Gabriel.
Gabriel memerintahkan kru peretas mengambil kendali jaringan, baik dari sistem transportasi maupun pasar saham.
Farrell dan McClane dibawa menuju markas FBI.
Akan tetapi, Linh berperan mengalihkan rute, McClane pun menangkis para penyerang.
Gabriel menunjukkan ledakan simulasi dari AS Capitol, mengakibatkan kepanikan publik.
Farrell menuju target Gabriel pada jaringan listrik.
Dia dan McClane menuju superstation utility di Virginia Barat.
Mereka menjumpai tim dipimpin Linh, Farrell dan McClane pun membunuh mereka.
Gabriel mengalihkan saluran gas alam menuju utility superstation dalam usaha membunuh McClane dan Farrell.