Seandainya Pandemi Covid-19 Berakhir, Agenda Indro Warkop Tengok Cucu dan Nyekar
Indro Warkop di rumah saja selama pandemi virus corona. Banyak hal yang ingin dilakukannya apabila pandemi tersebut berakhir.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Indro Warkop di rumah saja selama pandemi virus corona (Covid-19). Banyak hal yang ingin dilakukannya apabila pandemi tersebut berakhir.
Satu di antara yang paling dirindukan, yakni menengok cucu. Sudah dua bulan Indro tak bertemu cucunya.
"Banyak banget (yang pengin langsung dilakuin), di antaranya satu mau ketemu cucuku, aku sudah kangen banget," ujar Indro Warkop di live instagram, Senin (18/5/2020).
Baca: Di Rumah Saja Selama Pandemi, Indro Warkop Rajin Olahraga Demi Kesehatan Jantung
Kemudian Indro ingin berziarah ke makam keluarga dan sahabat. Hal yang belum sempat ia lakukan di awal ramadhan tahun ini karena adanya pandemi virus corona.
"Terus aku nyekar, biasanya kalau mau puasa itu ziarah ke orangtua aku, istriku, ke mas Dono dan mas Kasino, terus Taufik Safalas juga," bebernya.
"Terus sepupu-sepupu dan keluarga lain yang harus diziarahin," lanjut Indro.
Selainitu, anggota grup lawak Warkop DKI ini mengaku rindu makan mie instan di warung kopi. Ia membeberkan biasa nongkrong di warung kopi sambil memesan roti bakar, mie instan segelas kopi.
"Terus aku mau makan di warung. Makan mie instan di warung, duh enak banget pakai kopi sama roti bakar. Aku anak warung bukan anak restoran," tuturnya.
Imbas pandemi, Indro Warkop juga mengaku sudah tiga bulan lebih tidak bekerja.
Ia juga sudah rindu ingin bekerja kembali. Banyak projek filmnya yang tertunda, entah itu dalam proses produksi atau jadwal tayangnya.