Jarang Tersorot Media, Saputri Disebut Dory Harsa Wanita Hebat di Balik Kesuksesan Didi Kempot
Pada postingan Instagramnya, Dory Harsa mengunggah foto dirinya bersama Saputri, istri pertama almarhum Didi Kempot.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Pada postingan Instagramnya, Dory Harsa mengunggah foto dirinya bersama Saputri, istri pertama almarhum Didi Kempot.
Kalimat pertama pada keterangan yang menyertai postingannya, Dody Harsa menaruh hormat sebagai bentuk pujian terhadap Saputri sebagai istri sang maestro.
"Dibalik kesuksesan seorang pria, selalu ada wanita hebat dibelakangnya," demikian tulis Dory Harsa, mantan penabuh kendang Didi Kempot, seperti dikutip Minggu, 31/5/2020).
Didi Kempot diketahui meninggal dunia, Selasa (5/5/2020).
Bukan hanya keluarga dan handai tolan yang berduka. Tapi segenap Sobat Ambyar (sebutan fans Didi Kempot) di seluruh Indonesia.
Baca: Cerita Ganjar Pranowo Tentang Didi Kempot, Sungkan Nyanyi ''Bojo Galak'' di Depan Jokowi
Baca: Sebetulnya Yuni Shara Tak Mau Lagi Nyanyi Lagu Patah Hati, Karya Didi Kempot Pengecualian
Sebulan telah berlalu. Duka masih dirasakan seluruh keluarga, sahabat dan juga Sobat Ambyar di seluruh Indonesia.
Duka paling mendalam dirasakan oleh keluarga Didi Kempot dan juga kedua istrinya, Saputri. Termasuk Yan Vellia, istri kedua almarhum.
Baca: Didi Kempot Meninggal Dunia, Perasaan Yuni Shara Campur Aduk Antara Sedih dan Merasa ''Dibohongi''
Namun, Saputri, sebagai istri pertama Didi Kempot, jarang sekali tersorot kamera. Ia juga jarang diberitakan setelah Didi Kempot meninggal dunia.
Padahal, Saputri adalah orang yang ada mendampingi sang maestro penyanyi campursari sejak masih menjadi pengamen di Jakarta.
Semasa hidup, Didi Kempot kerap membagikan kisah asmaranya dengan Saputri yang penuh lika-liku.
Saputri juga menjadi wanita yang tak pernah pergi dari sisinya di masa susah hingga akhirnya meraih kesuksesan.
Baru-baru ini Saputri akhirnya muncul di depan publik saat menghadiri Konser In Memoriam Didi Kempot (26/05/2020) lalu.
Baca: Ungkapan Kesedihan Yan Vellia sebagai Istri dan Percakapan Terakhirnya di SMS dengan Didi Kempot
Baca: Bayangan Indah Yuni Shara Tampil Nyanyi ''Kapusan Janji'' Bareng Didi Kempot Ambyar Sudah
Baca: Didi Kempot Punya Riwayat Asma, Benarkah Penderita Asma Berisiko Terkena Masalah Jantung?
Kabar itu diketahui dari postingan Dory Harsa.
Sebagai penabuh gendang Didi Kempot sejak remaja, Dory Harsa hafal betul doa Saputri berada dibalik kesuksesan sang maestro.
"Maturnuwun kagem Ibu Hj. Saputri untuk seluruh doa yang tak pernah putus kagem (Alm) Bapak Didi Kempot," tambahnya.
Dory Harsa juga mengenal betul anak-anak Didi Kempot dan Saputri yang tinggal di Ngawi, Jawa Timur.
"Mugi-mugi dik @siyola.pudi, @enny.suwina dan mbak @ryndoe_regena_berry beserta seluruh keluarga selalu diberi keikhlasan, ketabahan, keberkahan serta perlindungan dari Allah SWT," tambahnya, dikutip TribunJatim.com, Minggu (31/5/2020).
Baca: Belajar dari Kasus Henti Jantung Didi Kempot, Bagaimana Pertolongan Pertama untuk yang Mengalaminya?
Dibalut gamis berwarna hitam, Saputri tampil anggun di depan para pengisi acara konser sang suami itu.
Dirinya juga tak kuasa menahan air mata saat mendengarkan karya-karya suaminya dibawakan para pengisi acara.
Seolah dirinya memiliki kenangan di setiap karya yang diciptakan sang maestro Didi Kempot.
Saputri berderai air mata saat hadiri konser kenangan almarhum Didi Kempot (YouTube MKT Family)
Dory Harsa juga tampak memberi hormat pada Saputri hingga dirinya menunduk.
Pasalnya, dia sangat menghormati sosok wanita yang tegar dan setia mendampingi Didi Kempot hingga akhir hayatnya itu.
Baca: Didi Kempot Meninggal Dunia, Kaesang Pangarep Diliputi Perasaan Menyesal
Namun di momen itu, kehadiran Yan Vellia tak nampak padahal dirinya biasanya muncul di setiap kesempatan tentang Didi Kempot.
Hal itu membuat publik bertanya tentang kerukunan antara Yan Vellia dengan istri pertama Didi Kempot, Saputri.
Artikel ini telah tayang di GridFame.Id dengan judul Jauh dari Sorot Kamera, Dody Harsa Pamer Kehebatan Istri Pertama Maestro Didi Kempot pada Publik Sampai Taruh Hormat Tertinggi