Sepi Job Selama 4 Bulan, Clara Gopa Duo Semangka Main Tik Tok di Kampung Halaman
Selama 4 bulan terakhir ini, Clara Gopa personil Duo Semangka akui dirinya alami sepi job karena pandemi virus corona.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selama 4 bulan terakhir ini, Clara Gopa personil Duo Semangka akui dirinya alami sepi job karena pandemi virus corona.
Akhirnya ia pun menghabiskan waktu selama sepi job di kampung halamannya di Malang.
Clara Gopa akui selama ia tak ada job manggung, ia jadi punya banyak waktu untuk bersama keluarga besarnya.
"Iya dong pasti (sepi job). Aku udah 4 bulan di Malang," kata Clara Gopa dalam siaran live Instagram, Selasa (23/6/2020).
"Jadi selama itu waktuku untuk keluarga ku fokusin," bebernya.
Aktivitas Clara Gopa selama WFH hanya membuat video endorse dan bermain TikTok.
Pemilik Goyang Putar Dada itu mengaku tak masalah bila suatu hari nanti ada yang meremix lagu Duo Semangka dan dimasukkan ke TikTok
"Kalau aku sih gak masalah karena bebas berkarya itu," katanya.
"Aku cenderung fine karena orang tetep udah tahu siapa yg punya lagu kaya "Mantul Mantul" itu pasti orang tau punya Duo Semangka," terangnya.
Baca: Dibilang Gentong oleh Rosa Meldianti, Clara Gopa Duo Semangka Termotivasi untuk Sedot Lemak
Bahas Ukuran Dada dan Tudingan Operasi
Clara Gopa personil Duo Semangka jawab rasa penasaran masyarakat yang kerap menyebut payudaranya adalah hasil operasi plastik.
Dalam siaran live Instagram, Rabu (23/6/2020) ia mengaku bahwa payudaranya adalah asli tanpa adanya operasi plastik.
Bahkan ia mengatakan jika payudaranya hasil operasi plastik ia tak akan bisa melakukan Goyang Mantul yang menjadi ciri khas Duo Semangka.