Kabar Artis
Ikut Bulan Madu ke Bali, Lihat Lirikan Mata Putri Delina saat Nathalie Holscher Cium-cium Sule
Pasangan suami istri, Sule dan Nathalie Holscher kini tengah menjalankan bulan madu di Bali.
TRIBUNNEWS.COM - Pasangan suami istri, Sule dan Nathalie Holscher kini tengah menjalankan bulan madu di Bali.
Tak hanya berdua, Sule dan Nathalie turut memboyong keluarga besarnya.
Termasuk, keempat anak Sule.
Meski mengajak banyak orang, Sule dan Nathalie pun tak segan mengumbar kemesraan.

Baca juga: Sule Tanyakan soal Uang Belanja ke Nathalie Holscher, untuk Berbelanja Rela Pakai Uang Sendiri
Baca juga: Sule Beberkan Aksinya di Malam Pertama dengan Nathalie Holscher: Aku Videoin, Cuma Saya yang Tahu
Seperti yang tampak dalam tayangan YouTube Sunah Official, Senin (23/11/2020).
Kemesraan keduanya sudah tampak saat masih berada di perjalanan bersama keluarga.
"Duh alhamdulillah aku seneng banget di samping aku ada Ferdinan Sule," ucap Nathalie.
"Aku amaze banget duduk di sampingnya."
Tampak, anak kedua Sule, Putri Delia duduk di belakang kedua orangtuanya.
Putri Delina juga turut mengajak kekasihnya, Jeffry Reksa.