Reaksi Nikita Mirzani Ditanya Soal Sikapnya Terhadap Habib Rizieq
Selain berseteru dengan Ustaz Maheer At Thuwalibi, Nikita Mirzani menyinggung ceramah Habib Rizieq Shihab di akun Instagramnya.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM - Selain berseteru dengan Ustaz Maheer At Thuwalibi, presenter dan bintangi film Nikita Mirzani menyinggung ceramah Habib Rizieq Shihab di akun Instagramnya.
Nikita Mirzani tak hanya sekali mengunggah potongan video ceramah Habib Rizieq Shihab di akun instagramnya, yang diduga sebagai bentuk sindiran.
Ketika ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (24/11/2020), janda tiga anak itu tak mau menanggapi.
Mantan istri Dipo Latief tersebut memilih kabur dari awak media, usai menemui penyidik Polres Metro Jakarta Selatan, mengenai laporan tudingan 'Cepu' yang diduga diucapkan pengacara Elza Syarief.
Baca juga: Nikita Mirzani Meradang Disebut Cepu, Berharap Elza Syarief Dijemput Paksa Polisi untuk Diperiksa
Baca juga: Pendapat Pedangdut Camel Petir Tentang Habib Rizieq dan Perasaan Nikita Mirzani
Kuasa hukum Niki, Fahmi Bachmid juga enggan mengomentari perseteruan kliennya yang kerap menyinggung Habib Rizieq Shihab.
"Kita enggak akan menanggapi (soal Rizieq Shihab)," kata Fahmi Bachmid di waktu yang sama.
Fahmi tak mau memberikan alasan mengapa ia yang mewakili wanita berusia 34 tahun itu berbicara kepada awak media, tak mau membahas soal Habib Rizieq Shihab.
Baca juga: Jika Merasa Terancam, Nikita Mirzani Dapat Tawaran Perlindungan dari LPSK
"Saya Tidak akan menanggapi hal-hal yang engga ada kaitannya dengan kedatangan saya disini, seperti itu," ucapnya.
Lebih lanjut, Fahmi Bachmid menegaskan kalau Nikita Mirzani hanya ingin fokus meneruskan kasusnya dengan Elza Syarief, atas tuduhan dianggap sebagai Cepu.
"Saya datang di sini khusus laporan Niki pencemaran nama baik," ujar Fahmi Bachmid.
Pendapat Pedangdut Camel Petir Tentang Habib Rizieq dan Perasaan Nikita Mirzani
Di sisi lain, pedangdut Camel Petir ikut bersuara soal ucapan Rizieq Shihab yang merujuk pada Nikita Mirzani.
Perang sindiran antara Nikita Mirzani dan Maaher At-Thuwailibi ikut dibahas oleh Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab atau yang biasa disebut HRS di atas panggung peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, beberapa waktu lalu.