Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kini Negatif Covid-19, Saat Isolasi Mandiri Irfan Hakim Dihantui Ketakutan, Bersiap Kondisi Terburuk

Irfan Hakim gembira. Ia baru saja dinyatakan negatif dari Covid-19 setelah kurang lebih dua pekan menjalani isolasi mandiri di kediamannya.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Kini Negatif Covid-19, Saat Isolasi Mandiri Irfan Hakim Dihantui Ketakutan, Bersiap Kondisi Terburuk
Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy
Irfan Hakim saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (16/10/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Irfan Hakim gembira. Ia baru saja dinyatakan negatif dari Covid-19 setelah kurang lebih dua pekan menjalani isolasi mandiri di kediamannya.

Irfan membuat video cukup panjang tentang perjalanan isolasi mandiri yang dilakukannya sejak tanggal 22 Desember 2020 hingga 5 Januari 2021.

Dalam video berdurasi 1 jam 13 menit tersebut, Irfan menceritakan kegiatan yang dilakukan.

Termasuk gejala yang dialami, vitamin yang diminum, hingga bolak-balik melakukan tes swab PCR dan antigen.

Bukan semata-mata untuk tayangan, tapi ternyata Irfan merekam segala aktivitasnya itu karena merasa takut.

Baca juga: Andika Mahesa Positif Covid-19

Baca juga: Lesti Kejora Singgung Rizki DA di Depan Rizky Billar, Irfan Hakim: Mungkin Masih Kepikiran

Sebagai orang yang positif Covid-19, penyakit yang saat ini ditakuti karena belum ditemukan obatnya.

Cerita Irfan Hakim terpapar covid-19.
Cerita Irfan Hakim terpapar covid-19. (YouTube/ de Hakims)

"Gue bikin rekaman ini semata-mata bukan buat tayangan tok. Tapi gue sejujurnya takut ada terjadi apa-apa," kata Irfan dikutip dari YouTube deHakims, Jumat (8/1/2021).

Baca juga: Cerita Nunung Lawan Covid-19, Akui Kesulitan dapat Kamar RS untuk Isolasi: Aku Cuma Diem dan Berdoa

Berita Rekomendasi

Dia berharap jika sampai terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, setidaknya ada catatan perjalanan yang selama proses penyembuhan.

"Jadi gue punya catatan history-nya, apapun itu. Sampai mungkin yang terburuk, naudzubillah min dzalik," ujar Irfan.

"Setidaknya orang tahu apa yang gue rasain," lanjutnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Rekam Aktivitasnya di Rumah Selama Positif Covid-19, Irfan Hakim Mengaku Takut

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas