Saka Praja Putra Ungkap Kerinduan Pada Ayahnya di Panggung The Next Didi Kempot
Suasana panggung sontak menjadi haru ketika Saka Praja Putra menyanyikan lagu Sewu Siji.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panggung The Next Didi Kempot kedatangan tamu istimewa yaitu anak almarhum Didi Kempot, Saka Praja Putra dan sang ibunda, Yan Vellia.
Suasana panggung sontak menjadi haru ketika Saka Praja Putra menyanyikan lagu Sewu Siji, bersama sang ibunda sembari mengungkapkan kerinduannya.
"Papa, aku kangen," kata Saka di panggung The Next Didi Kempot, Rabu (13/1/2021) malam.
Saka Praja mengungkapkan perasaan bangganya bisa bernyanyi membawakan lagu-lagu almarhuk ayahandanya.
"Bangga, bisa nyanyiin lagu-lagunya. Bisa nerusin perjuangannya," ungkapnya.
Baca juga: Asri Welas Menangis Bisa Main Film Sobat Ambyar, Ingat Kenangannya Bersama Didi Kempot
Saka Praja dan Yan Vellia kemudian menyanyikan lagu “Lungamu Ninggal Cerito” yang dipersembahkan untuk alm. Didi Kempot.
Yan Vellia bahkan sempat menangis ditengah- tengah penampilannya, tampak jelas ia begitu rindu dengan sosok sang legenda campursari itu.
Saka dan Yan Vellia telah menjadi saksi siapa saja talenta berbakat yang akan berkompetisi untuk menjadi penerus dari sang legenda, Didi Kempot.
Salah satu kontestan The Next Didi Kempot, Pawestri peserta asal Semarang berhasil menjadi peserta ketujuh yang lolos ke babak Grand Final Jagoan Manggung.
Darah seni mengalir kuat dalam diri Pawestri, dalam kesehariannya Pawestri sudah terbiasa tampil sebagai dalang dan sinden. Membawakan lagu “Jagad Anyar Kang Dumadi”.
Penampilannya tidak hanya memamerkan kemampuan bernyanyi yang sudah selayaknya penyanyi professional, Pawestri juga membuktikan kelihaiannya story telling yang luar biasa dengan mendalang di panggung The Next Didi Kempot.
Tak heran penampilannya pun berhasil membuat Danang, Denny Caknan, Nita Thalia dan Iis Dahlia sebagai Juri Tamu memberikan standing applause.
"Jarang sekali penyanyi bisa ngedalang. Kamu punya kelebihan banyak, body language kamu bagus. Kamu bisa nari kan? Itu sudah terlihat dari gerakan tangannya. Dari awal, dari ekspresi dan soulnya, kamu udah dapet. Jadi saya ngeliatnya udah penyanyi professional aja, keren banget. Suara lantang, gerakannya sesuai banget dengan vokalny," komentar Nita Thalia malam itu.
Dengan lolosnya Pawestri, sudah lengkaplah para kontestan yang akan berkompetisi di babak Jagoan Manggung The Next Didi Kempot.
Mereka yang lolos ke babak Jagoan Manggung adalah Hendi asal Pekalongan, seorang pengamen jalanan dengan suara bass yang indah dan powerful.
Ada pula Zita asal Tegal, mahasiswa kedokteran gigi yang setiap bernyanyi dapat membuat siapapun yang mendengar terbawa keindahan lagu.
Kemudian Alya, selebgram asal Boyolali dengan penguasaan panggung hebat.
Nando asal Bekasi dengan karakter suara yang begitu unik.
Mira asal Nganjuk yang memiliki kemampuan nyinden dan memiliki jangkauan nada tinggi yang keren.
Terakhir Sulton asal Surabaya, fans Denny Caknan yang sempat viral dan ternyata memiliki vokal yang indah.
Grand Final The Next Didi Kempot Rabu 20 Januari pukul 19.00 di GTV dan juga bisa kamu saksikan di aplikasi RCTI+ atau di www.rctiplus.com.