Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Selidiki Laporan KDRT Nindy Ayunda, Polisi Sudah Periksa Saksi, Kini Tunggu Hasil Visum Resmi

Polisi menyelidiki Kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilaporkan penyanyi Nindy Ayunda terhadap suaminya Askara Parasady Harsono. 

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Selidiki Laporan KDRT Nindy Ayunda, Polisi Sudah Periksa Saksi, Kini Tunggu Hasil Visum Resmi
Instagram @nindyparasadyharsono
Nindy Ayunda tak hanya mengajukan gugatan cerai terhadap suaminya, Askara Parasady Harsono 

"Mungkin nanti ke depannya Nindy sendiri yang akan klarifikasi," sambungnya.

Sementara itu, laporan terkait KDRT yang dialami Nindy masih diproses oleh polisi.

Herman menyebut laporan itu masih menunggu hasil visum kliennya.

"Ada sedikit pemukulan. Nanti hasil visum kami informasikan," ujar Herman.

Pasangan Nindy Ayunda dan Askara Parasady Harsono (Instagram)

Lebih lanjut, Herman mengungkapkan permasalahan Nindy Ayunda dan Askara sudah terjadi sejak lama.

"Dari tahun 2011 dari kesalahpahaman, terjadinya prahara rumah tangganya itu 2012," ungkap Herman.

Berita Rekomendasi

Hingga saat ini, Herman menegaskan bahwa Nindy masih tetap pada keputusannya yakni ingin berpisah dari Askara.

"Sampai saat ini tidak ada perubahan. Dia tetap ingin menggugat cerai suaminya," tandasnya.

Seperti diketahui, Nindy Ayunda menikah dengan Askara pada 11 November 2011.

Dari pernikahan tersebut, Nindy dan Askara telah dikaruniai dua orang anak.

Baca juga: Jenguk Askara Sang Sumi Saat Diperiksa Kasus Senpi Ilegal, Nindy Ayunda: Kondisinya Sehat

(Tribunnews.com/Indah Aprilin)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas