Pesan Maia Estianty untuk Rimar dan Mark Natama Jelang Grand Final Result Show Indonesian Idol
Rimar dan Mark telah memberikan penampilan terbaiknya sepanjang gelaran Indonesian Idol Special Season.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribunnewa.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jelang result show Indonesian Idol Spesial Season yang akan hadir malam ini, Maia Estianty memberikan pesan kepada Rimar Callista dan Mark Natama.
Maia Estianty menyoroti mengenai kesiapan Mark Natama dan Rimar Callista usai nantinya lulus dari Indonesian Idol Special Season.
Maia melihat dua grand finalis tersebut memiliki masa depan yang cerah di industri musik Indonesia.
"Untuk bertahan di industri musik itu pastinya lagu yang pas untuk mereka, lingkungan yang tepat, dan jadikan lagunya viral," kata Maia Estianty kepada awak media, Senin (26/4/2021).
Saat ditanya kemungkinan dirinya membuatkan lagu untuk Mark dan Rimar, Maia pun mengaku belum memiliki rencana.
"Belum tau, lihat nanti," ucap Maia.
Sekadar informasi, Rimar dan Mark telah memberikan penampilan terbaiknya sepanjang gelaran Indonesian Idol Special Season. Keduanya juga sudah tampil memukau di babak Grand Final pekan lalu.
Semakin dekat dengan pengumuman juara Indonesian Idol Spesial Season, Maia mengaku tidak dapat memilih antara Mark atau Rimar yang menjadi juara.
"Aku enggak bisa membandingkan siapa yang lebih baik. Dua-duanya terbaik bahkan lima-limanya dan sepuluh-sepuluhnya terbaik. Peserta Indonesia Idol itu bagus semua," ucap Maia.
Grand Final Result Indonesian Idol Special Season nanti juga akan menjadi sebuah ajang reuni besar bagi keluarga Indonesian Idol.
Baca juga: Tampil di Panggung Indonesian Idol Membuat Afgan Gugup, Karena Ada Rossa?
Akan hadir Ahmad Dhani dan BCL yang sebelumnya juga duduk di jajaran meja juri Indonesian Idol.
Kemudian ada Dewa 19 yang akan berkolaborasi dengan Judika, Anang dan juga Mulan Jameela.
Lalu ada pula Padi Reborn yang berkolaborasi dengan Rossa, kemudian Rayen Pono dan Meltho (yang sebelumnya tergabung dalam Pasto) akan berkolaborasi dengan Maia Estianty yang merupakan produser mereka. Disamping itu akan ada juga Ungu, Anneth dan Krisdayanti.
Grand Final Result Indonesian Idol Special Season akan hadir di RCTI pukul 21.00 WIB. Acara ini juga dapat disaksikan di aplikasi RCTI+.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.