Trailer Perdana Serial Korea Netflix D.P., Aksi Jung Hae-in dan Koo Kyo-hwan Mengejar para Desertir
D.P. mengangkat kisah tentang dua anggota unit Deserter Pursuit atau Pengejar Desertir bernama An Jun-ho dan Han Ho-yeol.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM - Netflix akan segera menghadirkan serial Korea terbaru berjudul D.P. pada 27 Agustus mendatang.
Serial ini dibintangi oleh Jung Hae-in dan Koo Kyo-hwan.
D.P. mengangkat kisah tentang dua anggota unit Deserter Pursuit atau Pengejar Desertir bernama An Jun-ho dan Han Ho-yeol.
Mereka menemukan berbagai kisah unik saat melacak para tentara yang kabur dari pos mereka.
Baca juga: Squid Game, Serial Korea yang Dibintangi Park Hae-soo, Tayang 17 September 2021 di Netflix
Baca juga: HYBE x Source Music Dikabarkan Rekrut 2-3 Member IZ*ONE untuk Girl Group Baru, Termasuk Kim Chae Won
Bekerja layaknya detektif, Jun-ho dan Ho-yeol melacak keberadaan para desertir dengan menginvestigasi, mencari informasi, dan melakukan pengintaian.
Penonton akan disuguhkan dengan chemistry yang unik di antara kedua karakter yang bertolak belakang ini, seiring mereka menghadapi kisah hidup para desertir.
Menjelang penayangannya, D.P. mengeluarkan trailer terbaru yang memperlihatkan sekilas aksi pengejaran Jun-ho dan Ho-yeol.
Keduanya mencoba mencari petunjuk dari para kenalan agar dapat menemukan dan mengejar para desertir.
Sebagai pemimpin tim, Ho-yeol menasehati Jun-ho untuk berpikir dari perspektif seorang desertir agar dapat memahami dan menemukan mereka.
Namun, Jun-ho segera menyadari bahwa investigasi mereka sering kali berujung pada akhir yang tak terduga.
Banyaknya peristiwa berbahaya dan mengejutkan yang terjadi di tengah misi.
Jun-ho pun merasakan berbagai emosi saat ia menguak alasan para prajurit yang mangkir dari kewajiban mereka.
Apakah membawa para desertir kembali akan semudah yang dikatakan komandan mereka?
Jangan lewatkan penayangan perdana D.P. pada 27 Agustus, hanya di Netflix!
Baca juga: 5 Fakta Serial You Are My Spring, Drama Korea Terbaru Netflix, Penulis Naskah Bocorkan Inspirasinya
Baca juga: Rayakan Hari Anak Nasional, 4 Film Netflix Ini Menceritakan Keberanian Anak dalam Meraih Mimpi
Serial Korea Lainnya, Squid Game tayang 17 September di Netflix
Serial Korea terbaru berjudul Squid Game akan segera tayang di Netflix pada 17 September mendatang.
Squid Game merupakan serial bergenre thriller tentang survival game alias permainan bertahan hidup.
Ada 456 kontestan yang harus mempertaruhkan nyawa mereka sekaligus berkesempatan memenangkan 45,6 miliar won.
Menjelang penayangan, Squid Game meluncurkan teaser perdananya.
Adegan dibuka dengan para ratusan peserta game yang berkumpul dalam sebuah lokasi.
Mereka mengenakan seragam berupa setelan hijau yang sama tiap peserta dengan nomor urut di dada.
Sedangkan mereka merupakan bagian dari permainan mengenakan setelan merah bertopeng hitam.
Saat para anggota game memberikan penjelasannya, Ki-Hoon (Lee Jung-Jae) tiba-tiba mengangkat tangan kanannya untuk bertanya.
Ia penasaran berapa nilai hadiah dari permainan bertahan hidup ini.
"Berapa nilai hadiahnya?" tanya Ki-Hoon.
Seketika lampu bulat yang berada di atas kepala mereka terisi dengan ribuan lembar uang.
Ada 456 peserta yang berlomba mendapatkan hadiah sebesar 45,6 miliar won.
Mereka berasal dari berbagai kalangan, laki-laki, perempuan, tua, muda, orang asia hingga eropa turut menjadi peserta.
Setiap harinya mereka harus dengan memainkan satu permainan dan mempertahankan nyawa mereka.
Tampak adegan menegangkan ketika para peserta mencoba menghadapi berbagai permainan yang mengancam nyawa.
Saat ada yang tewas dalam permainan, Ki-Hoon kembali dibuat panik.
Hati nuraninya terketuk melihat kejadian tersebut.
"Seseorang baru saja mati! Kau dengar aku. Ini tak benar!" teriak Ki-Hoon ke arah kamera pengawas.
Sementara itu, dari ruangan kaca tampak beberapa pria yang mengenakan jas dan topeng melihat permainan dengan santai.
Siapakah mereka?
Pada akhirnya, hanya akan ada satu kontestan yang bisa menjadi pemenang dalam game tersebut.
Mereka yang gagal harus menghadapi kematian.
Bagaimana mereka bisa berakhir di tempat tersebut?
Siapa sebenarnya dalang di balik permainan ini?
Squid Game mengusung perpaduan visual dan cerita yang unik.
Serial ini disutradarai oleh Hwang Dong-hyuk, yang sebelumnya menggarap film box office seperti The Fortress, Miss Granny, dan Silenced.
Squid Game diperankan oleh Lee Jung-jae, Park Hae-soo, Oh Young-soo, Wi Ha-Jun, Jung Ho-yeon, Heo Sung-tae, Anupam, dan Kim Joo-ryoung.
Dengan ceritanya yang tidak biasa, produksinya yang berskala besar.
Rekam jejak dari para pemain dan krunya, membuat serial ini patut ditonton.
Penonton akan dibawa ke dalam kisah yang mengerikan dan bernuansa kelam.
Squid Game sarat akan pesan kemanusiaan dari beragam karakternya.
Jangan lewatkan penayangan perdana Squid Game pada 17 September, hanya di Netflix!
(Tribunnews.com/ Dipta)