Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kalina Menangis, Janinnya Dikabarkan Tak Bertahan, Vicky Prasetyo: Selamat Jalan Anakku Sayang

Kabar duka datang dari pasangan Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktarani. Janinnya tak bisa bertahan. 

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kalina Menangis, Janinnya Dikabarkan Tak Bertahan, Vicky Prasetyo: Selamat Jalan Anakku Sayang
kolase/instagram
Kalina Menangis, Janinnya Dikabarkan Tak Bertahan, Vicky Prasetyo: Selamat Jalan Anakku Sayang 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar duka datang dari pasangan Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktarani. Janinnya tak bisa bertahan. 

Sebagaimana diketahui, beberapa waktu lalu pasangan tersebut terlihat sangat bahagia karena Kalina Ocktarani sedang mengandung anak pertamanya dengan Vicky Prasetyo.

Baca juga: Alami Pendarahan, Kalina Oktarani Berharap Calon Bayi Tak Lahir Prematur

Baca juga: Kalina Oktarani Alami Pendarahan, Vicky Prasetyo Sempat Telepon Dokter Boyke

Namun beberapa hari belakangan ini, Kalina Ocktarani terus membagikan kabar kurang mengenakkan tentang kondisi janinnya.

Bahkan melalui sosial media, ibu satu anak tersebut banyak meminta bantuan doa kepada netizen agar calon anak yang ada dalam kandungannya bisa bertahan.

Sayangnya, melalui akun Instagram pribadinya @vickyprasetyo777, Jumat (20/8/2021), suami Kalina Ocktaranny itu membagikan kabar duka.

Dalam unggahan tersebut, Kalina Ocktaranny terlihat sedang terbaring lemah sambil menutup matanya dan terisak.

Berbeda dengan istrinya yang sedang berurai air mata, Vicky Prasetyo terlihat sedang memanjatkan sebuah doa.

Berita Rekomendasi

Pada keterangan unggahan tersebut sang gladiator mengabarkan bahwa calon anak pertamanya dengan Kalina Ocktaranny telah meninggal dunia.

"Inna lillahi wa inna ilaihi rooji’un. Allahumma’jurnii fii mushibatii wa akhlif lii khoiron minhaa," tulis Vicky Prasetyo.

"Segala sesuatu adalah milik Allah dan akan kembali pada-Nya. Selamat jalan anakku sayang," imbuhnya.

Calon anak pertama Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny meninggal dunia
Calon anak pertama Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny meninggal dunia ( Tangkapan layar Instagram @vickyprasetyo777)

Melihat unggahan tersebut, deretan selebriti Tanah Air pun berbondong-bondong mengucapkan rasa dukanya untuk Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny.

"Turut berduka ya Vicky dan Kalina," tulis @ekopatriosuper.

"Ya Allah, yang sabar ya bro, sis," tutur @ifanseventeen.

"Turut berduka ya Vik @vickyprasetyo777," ujar @andreastaulany.

"Turut berduka bro, yang sabar ya," pungkas @ariekuntung.

Vicky Prasetyo Sebut 90 Persen Kemungkinan Janinnya Tak Selamat

Vicky Prasetyo membenarkan kalau Kalina Oktarani, istrinya mengalami pendarahan pada kandungannya yang baru berusia dua bulan tiga minggu.

"Iya benar sedang pendarahan," kata Vicky Prasetyo ketika ditemui di Grand Galaxy, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (19/8/2021) malam.

Vicky Prasetyo menceritakan awal mula Kalina pendarahan, yang terjadi pada Rabu (18/8/2021) malam. Saat itu ia sedang berada di rumah.

"Pas pendarahan, aku suruh dia istirahat lah. Kemudian telpon dr Boyke, karena dokter pribadi Kalina sedang ada tindakan," ucapnya.

Alasan pria 37 tahun itu menghubungi dr Boyke, lantaran ia ingin Kalina bisa mendapat tindakan awal sebelum harus ke rumah sakit. 

"dr Boyke kasih penjelasan dan menyarankan, kalau pendarahan terus menerus harus cek lah. Ya udah tadi pagi Kalina ke dokter di Bintaro," jelasnya.

Mantan suami Angel Lelga itu tak menampik tidak bisa menemani sang istri ke dokter karena harus bekerja. Beruntung Kalina bisa mengerti pekerjaannya.

Vicky Prasetyo ketika ditemui di Grand Galaxy, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (19/8/2021) malam. Ia menceritakan kondisi Kalina Oktarani dan janinnya yang melemah.
Vicky Prasetyo ketika ditemui di Grand Galaxy, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (19/8/2021) malam. Ia menceritakan kondisi Kalina Oktarani dan janinnya yang melemah. (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Pas pulag ketemu di rumah ya diceritain kondisinya. Memang kandungan Kalina lemah dan harus bedrest total lah," ungkapnya.

Mantan kekasih Zaskia Gotik tersebut tak menampik, Kalina memberikan penjelasan kepada dirinya sambil menangis dan bercucuran air mata.

Sebab, kata dokter, kandungan Kalina 90 persen kemungkinan tidak bisa diselamatkan karena memang pendarahan tersebut.

"Tadi dia baru pulang dari dokter nangis nangis. Kata dokter jantungnya udah lemah banget. Kemungkinan untuk hidup kecil, tapi allahualam. Jantungnya masih denyut dan ada lah," terangnya.

Vicky Prasetyo mengakui Kalina Oktarani harus istirahat total sambil observasi sendiri kondisi istri, apakah terus pendarahan atau tidak.

"Kalau misal semiggu ini masih pendarahan, menurut dokter gabisa diselamatkan harus ada tindakan (kuret karena keguguran)," ujar Vicky Prasetyo.

(Grid.ID/Bella Ayu Kurnia Putri) (Wartakotalive.com/Arie)

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas