Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Diduga Ada yang Ingin Jatuhkan Doddy Sudrajat, Kuasa Hukum Ayah Vanessa Angel Beri Peringatan

Kuasa hukum Doddy Sudrajat menduga ada pihak yang sengaja ingin jatuhkan nama baik ayah Vanessa Angel.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Diduga Ada yang Ingin Jatuhkan Doddy Sudrajat, Kuasa Hukum Ayah Vanessa Angel Beri Peringatan
Tribunnews.com/Nurul Hanna/Instagram @vanessaangelofficial
Kuasa hukum Doddy Sudrajat menduga ada pihak yang sengaja ingin jatuhkan nama baik ayah Vanessa Angel. 

TRIBUNNEWS.COM - Sejak Vanessa Angel meninggal, Doddy Sudrajat terus disorot hingga mendapat hujatan.

Tak sedikit berbagai ujaran kebencian disampaikan oleh warganet melalui media sosial.

Melalui kuasa hukumnya, Djamaludin Koedoeboen, lantas Doddy akhirnya ambil sikap tegas.

Djamal menerangkan, kliennya dan keluarga merasa tidak nyaman dengan hujatan tersebut.

Hal ini disampaikan dalam video yang diunggah di YouTube Seleb Oncam News, Jumat (31/12/2021).

Sampai-sampai ayah Vanessa Angel merasa hujatan sudah mencoreng nama baiknya.

Baca juga: Alasan Doddy Sudrajat Ributkan Donasi yang Dibuat Marissya Icha, Singgung soal Mental Gala Sky

Ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat menduga kisruh selama ini sengaja dibuat untuk menjatuhkannya.
Ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat menduga kisruh selama ini sengaja dibuat untuk menjatuhkannya. (Instagram @vanessaangelofficial)

"Terkait dengan hujatan, ujaran kebencian, kemudian merusak harkat martabat Pak Doddy."

Berita Rekomendasi

"Mereka merasa tidak nyaman dan keberatan," ucap Djamal.

Sehingga, Doddy meminta agar pihak yang sempat melempar hujatan bisa menemui Djamal.

"Berharap pada semua pihak yang selama ini mem-bully, agar menemui kami selaku kuasa hukumnya."

"Akhiri semua apa yang menjadi mainan selama ini," bebernya.

Selain itu, pihak Doddy menduga kisruh selama ini sengaja dibuat untuk menjatuhkan keluarganya.

Baca juga: Ayah Bibi Tanggapi Doddy Sudrajat yang Dipolisikan, Imbas Rencana Pemindahan Makam Vanessa Angel

Baca juga: Ayah Bibi Ungkap Belum Ada Rencana Bicara Empat Mata dengan Doddy Sudrajat soal Perwalian Gala Sky

Djamal sebagai kuasa hukum, kemudian memberikan peringatakan pada sejumlah pihak.

Ia mengingatkan, agar tak lagi menyenggol klien mereka apabila tak ingin bermasalah dengan hukum.

"Kami patut menduga itu adalah settingan untuk menjatuhkan kredibilitas keluarga Vanessa Angel."

"Siapapun yang menghantam harkat martabat klien kami, akan berhadapan dengan kami," ujar Djamal.

Doddy juga berencana mempolisikan sejumlah pihak atas dugaan pencemaran nama baik.

Akan tetapi, pihak kepolisian meminta agar Doddy sendiri yang membuat laporan tersebut.

Doddy Sudrajat berencana mempolisikan berbagai pihak atas dugaan pencemaran nama baik.
Doddy Sudrajat berencana mempolisikan berbagai pihak atas dugaan pencemaran nama baik. (YouTube TRANS TV Official)

"Dengan dugaan pencemaran nama baik, yang juga dilakukan oleh beberapa oknum," kata Djamal.

"Kami sebagai kuasa hukum hanya diminta untuk mendampingi saja."

"Surat kuasa yang sudah ditandatangani terkait rencana laporan, kami pending dulu," pungkasnya.

Alasan Doddy Sudrajat Ributkan Donasi yang Dibuat Marissya Icha

Dalam kesempatan itu, Djamal turut membahas soal donasi yang dibuka oleh sahabat Vanessa Angel.

Diketahui, Marissya Icha sempat membuka donasi untuk membelikan Gala Sky rumah.

Baca juga: Siap Biayai Doddy Sudrajat Tes DNA Gala Sky, Kim Hawt Ungkap Awal Mula Tahu Vanessa Angel Hamil

Baca juga: 30 Hari sebelum Meninggal, Vanessa Angel Sempat Minta Didoakan pada Medina Zein

Ia menerangkan, pihaknya menghargai niat baik dari sahabat almarhum hingga masyarakat.

Namun Djamal mengingatkan soal pendapat dari keluarga Vanessa Angel mengenai donasi tersebut.

Doddy sempat mengutarakan, dirinya dan keluarga besar tidak setuju ada donasi untuk Gala Sky.

"Kita menghargai niat baik yang bersangkutan dan siapa saja yang memberikan donasi," jelas Djamal.

"Tidak berarti mengorbankan hak dan kewajiban, nilai lain yang dirasakan keluarga Vanessa Angel."

"Sejatinya pihak keluarga sendiri tidak menyetujui dan kemudian tidak mau sama sekali," tuturnya.

Lantas, pada Djamal, Doddy meminta agar hasil donasi yang terkumpul bisa dikembalikan ke negara.

"Bahkan juga disampaikan mereka justru menyarankan agar donasi dikembalikan pada negara."

"Mereka tidak mau Gala menanggung beban moral, akibat dari yang dilakukan saat ini," terang Djamal.

Djamal mengatakan, donasi tak akan tuai polemik apabila sejak awal dimusyawarahkan dengan baik.

Bahkan imbas dari adanya donasi, Doddy dan keluarga menerima berbagai hujatan dari warganet.

Ia merasa dampaknya akibat donasi rumah untuk Gala Sky sangat luas dan besar.

"Saya kira tidak ada masalah, sepanjang semua pihak sepakati 'kan mungkin tidak ada soal."

"Yang jadi masalah karena langkah yang dilakukan itu sekarang berdampak begitu luas," tambahnya.

(Tribunnews.com/Febia)

Berita terkait ayah Vanessa Angel

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas