Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kondisi Rian D'Masiv usai Alami Kecelakaan di Situbondo, Tetap Manggung Meski Mata Lebam

Tim D'Masiv baru saja mendapatkan musibah saat hendak manggung di Banyuwangi. Akibat dari kecelakaan ini Rian mendapatkan luka yang cukup parah.

Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Kondisi Rian D'Masiv usai Alami Kecelakaan di Situbondo, Tetap Manggung Meski Mata Lebam
Tribunnews.com/ surya.co.id
Vokalis grup band dMasiv, Rian dMasiv (kiri) dan kondisi mobil yang mengalami kecelakaan di Situbondo, Jawa Timur (kanan). 

TRIBUNNEWS.COM - Tim D'Masiv baru saja mendapatkan musibah saat hendak manggung di Banyuwangi.

Rian dan kawan-kawan mengalami kecelakaan di kawasan Situbondo.

Mobil yang ia tumpangi bersama tim D'Masiv menabrak tiang listrik.

Kecelakaan tunggal ini terjadi sekitar pukul 04.00 waktu subuh.

Akibat dari kecelakaan ini Rian mendapatkan luka yang cukup parah.

Baca juga: Rian DMasiv Minta Maaf, karena Kondisinya Usai Kecelakaan Tak Bisa Full Manggung, Hanya Bawa 5 Lagu

Dikutip dari kanal YouTube Cumi cumi pada Senin (28/3/2022), Istri Rian, Sri Ayu Murtisari mengungkapkan kondisi sang suami usai kecelakaan.

"Kondisinya sih kalau Rian aku lihatnya parah banget ya sedih juga," ujar Ayu.

Berita Rekomendasi

Ayu menuturkan, Rian mendapatkan luka lebam di bagian mata kiri.

Selain itu, bagian jidat pelantun Cinta Ini Membunuhku juga mengalami luka-luka.

"Karena matanya belum bisa melek, mata kiri sama jidat masih bengkak," ujar Ayu.

Setelah mengalami kecelakan, Rian dan personil D'Masiv lainnya langsung dibawa ke rumah sakit di kawasan Situbondo.

"Akhirnya mereka langsung ke rumah sakit di daerah Situbondo," ujar Ayu.

Setelah mendapatkan pertolongan di rumah sakit, Rian dan kawan-kawan langsung dibawa menuju Banyuwangi.

Mereka sempat beristirahat di sebuah hotel di Banyuwangi.

Baca juga: Rian dMasiv Alami Kecelakaan Di Situbondo, Mobil yang Ditumpanginya Tabrak Pohon Hingga Tiang PJU

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas