Kondisi Putra Siregar setelah 20 Hari Dipenjara, Polisi Pastikan Masa Penahanan Diperpanjang
Polisi ungkap kondisi terkini Putra Siregar setelah 20 hari di dalam penjara, masa penahanan bakal diperpanjang.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Kasatreskrim Polres Jakarta Selatan, AKBP Ridwan Soplanit membeberkan kondisi terkini Putra Siregar.
Sejak dilakukan penahanan, suami Septia Yetri Opani itu telah mendekam di penjara hampir 20 hari.
Putra Siregar ditahan di Polres Jakarta Selatan, per Selasa (12/4/2022) kemarin.
Ridwan menerangkan, tersangka kasus pengeroyokan, Putra Siregar dalam kondisi baik.
Dikutip dari Seleb Oncam News, Kamis (21/4/2022), pemilik toko ponsel PS Store dinyatakan sehat.
"Sampai dengan saat ini PS dalam kondisi sehat dan baik-baik saja," kata Ridwan.
Baca juga: Chandrika Chika Diperiksa, Perannya dalam Insiden Pengeroyokan Bakal Diusut
Meski begitu, Ridwan memastikan masa penahanan Putra Siregar bakal diperpanjang.
Hal tersebut lantaran proses pemeriksaan kasus pengeroyokan masih berlanjut.
Soal sampai kapan bakal ditahan, ia belum bisa memberikan penjelasan.
"Putra masih kita tahan dan masih ada perpanjangan."
"Itu nanti kita konfirmasi lagi, yang pasti ada perpanjangan," tuturnya.
Sementara itu, korban pengeroyokan yakni Nur Alamsyah disebut mengalami beberapa luka.
Baca juga: Penuhi Panggilan Penyidik soal Kasus Putra Siregar, Chandrika Chika Pilih Bungkam
Baca juga: Chandrika Chika Diperiksa, Polisi Beberkan Hubungannya dengan Korban hingga Kemungkinan Tersangka
Ridwan menjelaskan, korban terdapat luka di wajah bagian kiri akibat benturan.
Tak sampai di situ, saat terjadi pengeroyokan, Nur Alamsyah juga menerima tendangan.
"Korban ada luka akibat benturan fisik di wajah korban sebelah kiri."
"Kemudian ada bekas tendangan yang dialami sama korban," beber Ridwan.
Peran Chandrika Chika dalam Insiden Pengeroyokan Bakal Diusut
Ridwan turut mengungkapkan, bakal mendalami peran Chika dalam insiden pengeroyokan.
Dikarenakan menurut keterangan korban dan saksi, sang selebgram berada di lokasi kejadian.
Sebagai informasi, peristiwa tersebut terjadi di kawasan Senopati, Jakarta Selatan awal Maret, lalu.
"Kita akan mendalami lebih lanjut, apa peran Chika sebagai apa," ujar Ridwan.
Ridwan memastikan, semua yang berkaitan dengan insiden pengeroyokan akan diusut tuntas.
Diharapkan pihaknya dapat menyangkakan pasal yang tepat bagi para pelaku tindak pidana.
"Semua akan kita investigasi dan penyelidikan lebih lanjut," terang Ridwan.
Baca juga: Polisi Benarkan Chandrika Chika Pemicu Pengeroyokan Putra Siregar dan Rico Valentino, Kini Diperiksa
Baca juga: Marissya Icha Sebut Chika Chandrika Terlibat Keributan yang Menyeret Putra Siregar dan Rico
"Sehingga ini menjadi satu rangkaian dan kita lebih tahu peran masing-masing dari mereka."
"Penerapan unsur pasal tepat pada orang-orang tersebut," tambahnya.
Chandrika Chika Bungkam saat Penuhi Panggilan Penyidik
Selebgram Chandrika Chika penuhi panggilan penyidik Polres Jakarta Selatan.
Ia nampak mendatangi Polres Jakarta Selatan, Kamis (21/4/2022).
Dipantau lewat YouTube Seleb Oncam News, Kamis (21/4/2022) Chika tak datang sendiri.
Mantan kekasih Thariq Halilintar ini terlihat didampingi satu perempuan dan dua laki-laki.
Sementara Chika, nampak mengenakan blazer merah muda dengan celana hitam.
Kendati demikian, ia memilih diam seribu bahasa ketika diserbu berbagai pertanyaan.
Chika beserta rombongan kompak bungkam dan tak memberikan jawaban sedikitpun.
Setelah turun dari mobil, mereka langsung masuk ke dalam Polres untuk menjalani pemeriksaan.
Akan tetapi, pihak yang mendampingi Chika berjanji bakal memberikan keterangan setelah diperiksa.
"Nanti kita kasih keterangan setelah ini," tandas sosok yang dampingi Chika.
(Tribunnews.com/Febia)