Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Yoriko Angeline Sibuk Bekerja Selama Ramadan, Nabung Syuting Sebelum Lanjutkan Kuliah di Luar Negeri

Yoriko Angeline tetap sibuk bekerja menyelesaikan beberapa project series dan filmnya di ramadan kali ini.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Yoriko Angeline Sibuk Bekerja Selama Ramadan, Nabung Syuting Sebelum Lanjutkan Kuliah di Luar Negeri
TRIBUNNEWS.COM/BAYU INDRA PERMANA
Yoriko Angeline saat jumpa pers project web series terbarunya berjudul 'MenemukanMu' di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (20/4/2022). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Yoriko Angeline tetap sibuk bekerja menyelesaikan beberapa project series dan filmnya di ramadan kali ini.

Ia sengaja ingin menyelesaikan berbagai project terbarunya itu karena dalam waktu dekat ini rencananya ia akan terbang ke Amerika untuk lanjut kuliah.

Baca juga: Yoriko Angeline Sengaja Pilih Jurusan Bisnis Demi Siapkan Diri Jika Tidak Laku Lagi di Dunia Hiburan

Baca juga: Teruskan Pendidikan di Amerika, Yoriko Angeline Ingin Belajar Mandiri

"Aku selama puasa masih aktif bekerja yaa," ucap Yoriko Angeline di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (20/4/2022).

"Karena juga ini kan udah deket mau ke Amerika jadi harus yah jadwal dipadetin aja," tambahnya.

Yoriko berencana melanjutkan pendidikannya selama setahun di Amerika dan mengambil jurusan bisnis.

"Setahun buat sekolah aku ambil bisnis. Alhamdulillah udah (mantap) kan setahun aja," kata Yoriko.

Berita Rekomendasi

Oleh karena, saat ini Yoriko ngebut untuk nabung berbagai project agar ketika ia kuliah di Amerika, tinggal menunggu jadwal tayangnya.

"Ini makannya nabung project biar pas disana tinggal nunggu tayang," terangnya.

Salah satu project terbaru Yoriko yang akan dirilis dalam waktu dekat adalah web series berjudul 'MenemukanMu'.

Dalam series yang tayang di platform Vision+ itu, Yoriko berperan sebagai Raya perempuan yang memiliki post-traumatic disorder (PTSD) karena trauma di masa lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas