Dokter Kecantikan Yenny Hudaya Ngaku Ditipu oleh Medina Zein, Beli Laser Wajah Tapi Tak Berfungsi
Dokter kecantikan Yenny Hudaya juga mengaku ditipu oleh Medina Zein. Bedanya, Dokter Yenny ditipu atas penjualan alat kecantikan, laser wajah.
Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Baru-baru ini Medina Zein dituding melakukan penipuan kepada Uya Kuya atas penjualan mobil.
Kini, Dokter kecantikan Yenny Hudaya juga mengaku ditipu oleh Medina Zein.
Bedanya, Dokter Yenny ditipu atas penjualan alat kecantikan, laser wajah.
"Ini dia pinter karena gue dokter dia jual barang berupa laser wajah," ujar Dokter Yenny dikutip dalam kanal YouTube Uya Kuya TV, Selasa (10/5/2022).
Alasan Medina Zein menjual laser wajah tersebut karena sudah tak terpakai lagi di klinik kecantikannya.
Selain itu, alasannya untuk biaya pengobatan.
Namun, Medina tampak mendesak Dokter Yenny supaya berminat membeli laser wajah miliknya.
"Dia punya klinik katanya nggak kepakek lagi katanya dia butuh duit buat pengobatan, penting katanya," ujar Dokter Yenny.
Baca juga: Merasa Ditipu Medina Zein Terkait Jual-Beli Mobil, Denise Chariesta Ungkap Kekesalan: Dia Jahat
Selain itu, Medina Zein sempat berkoar memiliki uang miliaran di rekeningnya.
Akan tetapi, uang tersebut tak bisa ditarik pada saat itu.
Uniknya, Uya Kuya yang baru saja ditipu juga mmberikan pengakuan yang sama persis dengan Dokter Yenny.
Uya Kuya sempat mendapat kiriman pesan tangkapan layar jumlah saldo Medina Zein.
Setelah dicocokkan, ternyata sama persis dengan yang jumlah saldo rekening yang diberikan ke Dokter Yenny.
Baca juga: Denise Chariesta Tegaskan Ditipu Medina Zein Bukan Settingan: Korbannya Banyak, Gak Saya Saja
"Kita samain ya posting-an Rp 1,8 M," ujar Dokter Yenny.
"Ini sama ya, modus ya sama persis ya," ujar Uya Kuya.
Sementara itu, Dokter Yenny diminta Medina Zein membeli laser wajah seharga Rp 300 juta.
Padahal awalnya ia menawarkan dengan harga Rp 800 juta.
"Gimana dok bisa dijualin nggak Rp 300 juta aja deh," ujar Dokter Yenny menirukan Medina Zein.
Namun, setelah mengobrol melalui Whatsapp dengan Medina Zein, Dokter Yenny mengaku memiliki uang Rp 200 juta.
Dengan ini, berarti uang pembelian laser wajah tersebut kurang Rp 100 juta.
Namun anehnya, Medina Zein dengan mudah akan melepaskan alat kecantikan tersebut dengan harga Rp 200 juta.
Baca juga: Imbas Dugaan Nipu Uya Kuya & Denise Chariesta, Medina Zein Tak Lagi Jabat Direktur Utama MD Glowing
"Aku bilang adaya Rp 200 juta, keburu bayar yang lain, terus dia bilang 'yaudah nggak papa bisa sekarang nggak? nggak papa insyaallah aku ikhlas kok nanti aku beli lagi kalau ada rezeki'," ujar Dokter Yenny.
Bahkan, Medina Zein mengaku akan mengantarkan alat kecantikan tersebut melalui brimob yang menjaganya.
"Nanti alatnya dianter sama brimob aku," ujar Dokter Yenny menirukan Medina.
Sebelum memberikan uangnya, Dokter Yenny memastikan kondisi alat kecantikan tersebut.
Dikatakan Medina Zein saat itu alat kecantikan yang ia jual dalam kondisi mulus.
Ditambah lagi masih ada garansi selama satu tahun.
Saat akan diajak ketemuan, Medina Zein mengirimi foto tengah dirawat di rumah sakit karena pendarahan.
Sehingga, Dokter Yenny memutuskan untuk transfer uangnya.
"Kalau ketemuan dia nggak bisa masuk rumah sakit nih, pendarahan dalam, jadi aku bilang langsung transfer tapi limit aku nggak cukup," ujar Dokter Yenny.
Akhirnya, Dokter Yenny mengirimkan uang DP ke Medina Zein sebesar Rp 50 juta.
"Akhirnya ditransferlah sama aku tanggal 1 Mei jam 4 sore ke MS, Rp 50 juta," ujar Medina.
Tak lama kemudian, alat kecantikan tersebut datang ke klinik Dokter Yenny.
Dokter Yenny pun melunasi pembayaran tersebut.
Akan tetapi, alat tersebut tidak bisa digunakan.
Dokter Yenny mengatakan, tak bisa memasukkan kode untuk menggunakan alat tersebut.
Setelah ia coba, alat kecantikan bisa dibuka, tapi menunjukkan tanda kadaluwarsa.
Menurut penuturan Dokter Yenny, alat tersebut berasal dari Eropa.
Alat tersebut tidak akan bisa digunakan karena pembeli utama belum melunasi cicilan barang.
Dengan ini, Dokter Yenny telah terjebak rayuan Medina Zein.
"Tapi udah bisa kebukak terus expired, karena belum bayar cicilan, soalnya itu alat Eropa jadi kalau misalnya cicilannya macet ngikutin nggak bisa dipakai," ujar Dokter Yenny.
Akhirnya, Dokter Yenny meminta pengembalian uang dari Medina Zein.
Dokter Yenny terlanjur emosi dengan modus penipuan Medina Zein.
Simak berita lainnya terkait Medina Zein
(Tribunnews.com/Pra)