Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

FAKTA Park Bo Gum, Dipuji karena Perhatian ke Lisa BLACKPINK Ternyata Punya Masa Lalu Menyedihkan

Fakta-fakta Park Bo Gum, miliki masa lalu menyedihkan sebelum jadi aktor besar Korea Selatan.

Penulis: Salma Fenty Irlanda
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in FAKTA Park Bo Gum, Dipuji karena Perhatian ke Lisa BLACKPINK Ternyata Punya Masa Lalu Menyedihkan
Soompi
Park Bo Gum - Fakta-fakta Park Bo Gum sebelum terkenal sebagai aktor. 

TRIBUNNEWS.COM -Fakta-fakta Park Bo Gum, aktor Korea Selatan yang ternyata memiliki masa lalu menyedihkan.

Park Bo Gum menjadi salah satu aktor Korea Selatan yang sangat dikenal di Indonesia.

Aktingnya naik daun saat memerankan sosok Choi Taek di drama keluarga tvN Reply 1988.

Mendulang sukses besar di dunia industri hiburan Korea, Park Bo Gum ternyata memiliki kisah masa lalu yang cukup menyedihkan.

Baca juga: FOTO-FOTO V BTS, Lisa BLACKPINK dan Park Bo Gum di Fashion Show Celine Paris

Meski demikian, Park Bo Gum tumbuh menjadi sosok aktor yang sangat menginspirasi.

Berikut fakta-fakta Park Bo Gum, dikutip Tribunnews dadi berbagai sumber.

1. Tumbuh Tanpa Sosok Ibu

Berita Rekomendasi

Air mata Park Bo Gum tumpah tatkala menceritakan fakta bahwa ia kehilangan ibunya ketika masih duduk di bangku kelas 4 SD.

Dalam acara Youth Over Flowers, kepada sahabatnya Ryu Jun Yeol, Park Bo Gum tumbuh di bawah pengasuhan sang ayah dan kakak-kakaknya.

Park Bo Gum di Celine FS, Paris, 26 Juni 2022
Park Bo Gum di Celine FS, Paris, 26 Juni 2022 (AFLO/Instagram @harpersbazaarjapan)

Karena keadaan itu, Park Bo Gum merasa iri saat melihat orang lain memiliki kenangan berupa foto keluarga yang tak dimilikinya sejak kecil.

2. Pernah Terlilit Utang Besar

Menjadi seorang aktor yang dikenal di pelosok dunia bukan hal instan bagi pemain drama Encounter ini.

Nyatanya, sebelum terkenal Park Bo Gum pernah hidup susah hingga menanggung utang besar.

Ketika Park Bo Gum masih remaja, ia dan keluarganya hampir bangkrut dan memiliki utang.

Namun, berkat usahanya di dunia hiburan, Park Bo Gum mampu menyelesaikan masalah itu.

3. Lulusan Universitas Ternama

Saat usianya menginjak 24 tahun, Park Bo Gum berhasil menyelesaikan masa studi kuliahnya di Universitas Myongji.

Ia merupakan lulusan jurusan musical theatre.

Tak sulit bagi Park Bo Gum menyelesaikan kuliahnya, karena sudah menggeluti seni musik sedari kecil.

4. Pernah Dibenci di China

Meski namanya melambung di sejumlah negara, Park Bo Gum justru pernah menjadi bulan-bulanan di China.

Park Bo Gum sebagai Choi Taek di Drama Reply 1988
Park Bo Gum sebagai Choi Taek di Drama Reply 1988 (Soompi)

Saat memerankan karakter Choi Taek sebagai atlet baduk yang andal di Reply 1988, lawan main Park Bo Gum dianggap memakai name tag bertuliskan kiasan menghina negeri tirai bambu itu.

Akibatnya, Park Bo Gum pun turut terkena imbasnya meski tak tahu apa-apa.

Aksinya ke Lisa BLACKPINK Dipuji

Aktor Park Bo Gum, V BTS, dan Lisa BLACKPINK terbang ke Paris pada Jumat (24/6/2022) untuk menghadiri acara Celine Men's Summer 2023 Fashion Show.

Kegiatan Park Bo Gum, V BTS, dan Lisa BLACKPINK pun selalu menjadi sorotan publik, terlebih para penggemar.

Baru-baru ini, aktor Park Bo Gum viral karena sikap baiknya yang terhadap V dan Lisa.

Dikutip dari koreaboo, dalam beberapa klip, Park Bo Gum menerima surat dari penggemar untuk V dan Lisa.

Sontak, sikap Park Bo Gum tersebut menuai pujian dari banyak warganet.

Baca juga: Lisa BLACKPINK, Park Bo Gum, dan V BTS ke Paris Naik Jet Pribadi yang Sama

"Bogum memanggil Taehyung karena seseorang ingin memberikan bunga dan surat pada Taehyung, tetapi Taehyung tidak mendengarnya jadi Bogum mengambilnya untuk diberikan kepada Taehyung, mereka sangat imut," tulis akun @safehavenkthjjk.

"Bogum menerima surat untuk Lisa dari penggemar, awwwwww," tulis akun @lalisadebuts.

"Dia mengambil kedua surat Lisa & V, tidak heran warganet memanggilnya sebagai 'manusia bangsa yang berpengaruh baik'," tulis akun @Twinkle28930259.

"Inilah yang kami sebut sebagai pria. Saya harap Anda mendapatkan semua jenis cinta dan rasa hormat, Bogum," tulis akun @12bGauri.

"Bogum orang yang sangat baik," tulis akun @RaCh_____EL.

Park Bo Gum menjadi sorotan lantaran surat yang ia terima dari penggemar bukanlah surat untuk dirinya, melainkan untuk V dan Lisa.

Namun, ia rela menghampiri penggemar untuk menerima surat tersebut.

“Bogum adalah selebriti paling rendah hati yang pernah ada. Saya mendukung orang yang tepat,” tulis akun @gumzygalaxy.

“Jika saya adalah penggemarnya, saya akan mencintainya dan menjadi penggemarnya juga,” tulis akun @bogumslover.

Park Bo Gum di Celine FS, Paris, 26 Juni 2022 - Sikap Park Bo Gum menuai pujian Usai menghampiri penggemar dengan menerima surat untuk Lisa BLACKPINK dan V BTS.
Park Bo Gum di Celine FS, Paris, 26 Juni 2022 - Sikap Park Bo Gum menuai pujian Usai menghampiri penggemar dengan menerima surat untuk Lisa BLACKPINK dan V BTS. (AFLO/Instagram @harpersbazaarjapan)

Selain banyak penggemar yang memuji Park Bo Gum, banyak penggemar juga sebenarnya merasa khawatir.

Bukan karena kebaikan sang aktor, tetapi karena para penggemar dalam video tersebut.

Terlihat bahwa para penggemar sedang menunggu di luar hotel untuk mencoba dan melihat Park Bo Gum, V, dan Lisa.

Hal tersebut dinilai merupakan pelanggaran privasi dan membuat khawatir akan keselamatan mereka.

Beberapa penggemar pun tak terima dengan sikap penggemar lain yang menunggu Park Bo Gum, V, dan Lisa di depan hotel.

Selain itu, beberapa penggemar bahkan berpendapat V sengaja mengabaikan para penggemar untuk tidak mendukung sikap mereka.

“Taehyung melihat orang-orang ini dan pergi dengan sengaja,” tulis akun @runbuIIetpr00f.

“Taehyung melihat penguntit dan pergi dengan sengaja aku tahu,” @jooniejjang.

“Lihat bagaimana Tae tidak peduli dengan orang-orang itu karena merasa bahwa mereka aneh berada di sana,” tulis akun @_asxiong.

(Tribunnews.com/Salma/ Katarina Retri)

Berita lainnya terkait Park Bo Gum

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas