Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Erick Iskandar Rasakan Jessica Iskandar Banyak Berubah Gara-gara Vincent Verhaag : Dulu kan Glamour

Erick Iskandar berterimakasih kepada Vincent Verhaag karena memberikan perubahan kepada Jessica Iskandar, terutama dari gaya hidup.

Penulis: Dicha Devega Putri Arwanda
Editor: Salma Fenty
zoom-in Erick Iskandar Rasakan Jessica Iskandar Banyak Berubah Gara-gara Vincent Verhaag : Dulu kan Glamour
YouTube Trans7 Official
Erick Iskandar (kiri) berterimakasih kepada Vincent Verhaag (kanan) karena sudah memberikan banyak perubahan kepada Jessica Iskandar, mulai dari gaya hidup. 

TRIBUNNEWS.COM - Erick Iskandar, kakak kandung Jessica Iskandar melihat sang adik banyak berubah setelah dinikahi Vincent Verhaag.

Erick Iskandar berterima kasih kepada Vincent Verhaag, lantaran sudah banyak mengubah Jessica Iskandar.

Erick Iskandar merasa Jessica Iskandar banyak berubah terutama pada gaya hidupnya.

Wanita yang akrab disapa Jedar ini, mulai mengurangi gaya hidup dan lebih fokus terhadap keluarga.

Dikutip dari saluran YouTube Trans7 Official, Erick mengucapkan terima kasih pada Vincent Verhaag.

"Thanks to Vincent sih, Vincent ngebilangin Jedar kayaknya banyak hal, maksudnya dalam the real life," ujar Erick, Minggu (23/7/2022).

"Dulu Jedar kan glamour, kaya sekarang fokus sama keluarga, apa yang perlu dibeli, yang nggak perlu ya enggak," sambungnya.

Baca juga: Jessica Iskandar Mengaku Ditipu Rekan Bisnis, Tapi yang Dituduh Membantahnya, Ini Dalih Kedua Pihak

Berita Rekomendasi

Jedar juga menyampaikan bahwa Vincent banyak memberi perubahan.

"Iya sih, soalnya mungkin waktu aku pindah ke Bali juga banyak perubahan gitu," jelas Jedar.

Sebelum Jedar menikah dengan Vincent, ia memiliki gaya hidup yang glamour dan mewah.

Kini Jedar memilih hidup sederhana dan tidak boros setelah menikah dengan Vincent.

Profil Jessica Iskandar

Jessica Iskandar banyak berubah setelah menikah dengan Vincent Verhaag
Jessica Iskandar banyak berubah setelah menikah dengan Vincent Verhaag (Instagram @inijedar)

Baca juga: Beri Efek Jera, Jessica Iskandar Ingin Orang yang Menipunya Ditangkap: Supaya Tak Ada Korban Lain

Jedar dikenal sebagai artis multitalenta.

Ibu dua anak itu, kerap tampil di statiun TV.

Selain pandai berakting dalam sinetron, ia juga kerap tampil sebagai presenter.

Tidak hanya terjun ke dunia pertelevisian, Jedar pun mengembangkan kariernya dalam dunia per film.

Jedar pernah merilis lagu duet bersama mendiang Olga Syahputra.

Tak sampai di situ, Jedar juga sukses menjalankan dunia bisnis.

Bisnis yang digeluti Jedar mulai dari endorsement, kuliner, clothing line, investasi perhiasan.

Bisnis yang dilakukan Jessica Iskandar

Jessica Iskandar banyak berubah setelah menikah dengan Vincent Verhaag mulai dari gaya hidup
Jessica Iskandar banyak berubah setelah menikah dengan Vincent Verhaag mulai dari gaya hidup (Wartakotalive.com/ Arie Puji Waluyo)

Baca juga: Jessica Iskandar Mengaku Ditipu Rekan Bisnis, Tapi yang Dituduh Membantahnya, Ini Dalih Kedua Pihak

Dikutip dari TribunLampung.co.id, berikut bisnis yang dialkoni Jedar dari berbagai bidang.

1. Bisnis Properti

Jedar memiliki bisnis properti di Bali.

Kini ia sedang membangun kompleks Villa Jedar yang merupakan kependekan dari namanya.

2. Clothing Line

Jessica meluncurkan produk fashion yang berlabel "Jedar".

Bisnis fashion yang dimiliki Jedar tersedia di toko online Zalora.

Zalora menjual brand lokal dan internasional.

Bisnisnya ini berkembang besar.

3. Kuliner

Jedar memiliki bisnis di bidang kuliner.

Kali ini ia membuka bisnis minuman kopi dengan nama Jedar Koofe.

Jessica membuka usahanya tersebut berawal dari kegemarannya minum kopi setiap hari.

Selain minuman kopi, ia memiliki produsen roti bermerek "Barack Bakery".

4. Endorsement

Selain melakoni dunia bisnis, ia membuka jasa endorsement, dengan mempromosikan produk dalam akun media sosial miliknya.

Jedar mematok harga Rp 15 juta tiap kali menayangkan produk melalui Instagramnya.

5. Investasi perhiasan

Menurut Jedar, perhiasan bukan hanya aksesoris tubuh, tapi juga bisa menjadi investasi yang menguntungkan.

Walaupun melakukan investasi dalam bentuk perhiasan, Jedar tidak pernah menyimpannya sendiri.

Ia menyimpan perhiasan itu kepada sang mama.

(Tribunnews.com/Dicha Devega/Oktaviani Wahyu)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas