Jadi Sosok Orang Tua di Keluarga, Nathalie Holscher Berikan Rumah untuk Adiknya: Sudah Tugas Aku
Nathalie tak lagi satu rumah dengan adiknya. Kini Nathalie tinggal di Jakarta sedangkan adiknya di Bekasi. Nathalie baru saja berikan rumah untuk adik
Penulis: Dicha Devega Putri Arwanda
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Nathalie Holscher baru saja memberikan rumah untuk adik-adiknya di daerah Bekasi.
Kini Nathalie Holscher tidak tinggal satu rumah lagi dengan adiknya.
Rencananya, Nathalie akan tinggal di Jakarta sedangkan adiknya berada di Bekasi.
Rumah adik Nathalie Holscher sudah dilengakpi furniture seperti, TV, kursi tamu, meja makan.
Dikutip dari kanal YouTube Nathalie Holscher, Nathalie mengajak keliling rumah baru untuk adiknya.
"Inilah rumahnya adikku, di sini enak guys di depan ada portal, jadi orang-orang masuk nggak sembarangan," beber Nathalie.
Baca juga: Sempat Telepon Frans, Marissya Icha Bicara soal Nathalie Holscher: Kalau Suka Monggo Silahkan
"Ini rumah adikku ya, kalau rumah yang dikasih bapaknya Adzam (Sule) itu ada di satu komplek sama rumah bapaknya," ujar Nathalie.
Sesampainya di rumah adiknya, Nathalie langsung disodorkan kertas untuk dimintai tanda tangan oleh seorang wanita.
Kertas tersebut berisikan tentang pekerjaan.
Baca juga: Meski Dinafkahi 25 Juta per Bulan, Nathalie Holscher Enggan Andalkan Sule untuk Biaya Sekolah Adzam
"Bismillah, banyak tanda tangan ya."
"Alhamdulillah kerja keras yang belum seberapa, tapi dikit-dikit udah bisa menghasilkan, aamiin," jelas Nathalie.
Nathalie bersyukur dari hasil kerja kerasnya, ia bisa membelikan rumah untuk adiknya.
"Walaupun keliatannya kecil, tapi udah bisa ngehasilin udah segini ya lumayan ya, untuk adik-adik aku," pungkas Nathalie.
Nathalie tampak memamerkan dan mengajak keliling rumah adiknya.