Daftar Pemain dan Sinopsis Film Sri Asih yang Tayang Serentak di Bioskop, Mulai 17 November 2022
Daftar pemain dan Sinopsis Film Sri Asih yang tayang di bioskop mulai 17 November 2022, diangkat dari komik karya R. A Kosasih ditulis Joko Anwar.
Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Salma Fenty

TRIBUNNEWS.COM - Berikut adalah daftar pemain dan Sinopsis Film Sri Asih.
Film Sri Asih akan tayang serentak di bioskop mulai Kamis (17/11/2022).
Sri Asih adalah film superhero Indonesia yang di sutradarai oleh Upi Avianto.
Cerita Film Sri Asih diangkat dari komik karya R. A Kosasih.
Upi bekerja sama dengan Joko Anwar selaku penulis naskah film Sri Asih.
Cerita film Sri Asih mengkisahkan seorang gadis yang tumbuh dewasa dan berusaha mencari jati dirinya di tengah ketidakadilan yang melingkupinya.
Baca juga: Randy Pangalila Sebut Bertarung dengan Pevita Pearce di Sri Asih Jadi Adegan Terbaik Selama Karirnya
Sebagai reinkarnasi dari Dewi Asih, Sri Asih berusaha untuk membawa kedamaian dalam masyarakat.
Tokoh Sri Asih dalam film ini diperankan oleh aktris Pevita Pearce.
Adapun beberapa bintang kenamaan yang menjadi pemain di Film Sri Asih, dikutip dari imdb.com adalah sebagai berikut.
Daftar pemain Film Sri Asih
Pevita Pearce sebagai Alana
Ario Bayu sebagai Ghani Zulham
Christine Hakim sebagai Eyang Mariani
Jefri Nichol sebagai Tangguh
SuryaSaputra sebagai Prayogo Adinegara
Reza Rahadian sebagai Jatmiko
Jourdy Pranata sebagai Farzan Mahendra
Dimas Anggara sebagai Kala
Mian Tiara sebagai Suster Gayatri
Canti Tachril sebagai Nayra Agatha
Revaldo sebagai Jagau
Jenny Chang sebagai Sarita Hamzah
Randy Pangalila sebagai Mateo Adinegara
Keinaya Meissi Gusti sebagai Alana muda
Faradina Mufti sebagai Renjana
Fadli Faisal sebagai Gilang
Aqi Singgih sebagai Ganda Hamdan
Dian Sastrowardoyo sebagai Dewi Api
Baca juga: Pevita Pearce Sempat Takut Buka Sosial Media, Jelang Penayangan Film Sri Asih
Sinopsis Film Sri Asih
Awal kisah film ini menceritakan Alana yang tidak mengerti mengapa dia selalu dikuasai oleh kemarahan.
Namun, ia selalu berusaha untuk melawan kemarahannya itu.
Alana lahir saat letusan gunung berapi yang memisahkannya dengan orang tuanya.
Ia kemudian diadopsi oleh seorang wanita kaya yang berusaha membantunya menjalani kehidupan normal.
Tetapi saat dewasa, Alana menemukan kebenaran tentang asal-usulnya.
Ia sadar bahwa dirinya bukan manusia biasa.
Alana bisa membuat dirinya menjadi hal kebaikan untuk kehidupan.
Atau dapat menjadi kehancuran bila ia tidak dapat mengendalikan amarahnya.
Lalu bagaimana kisah selengkapnya?
Saksikan kisah film Sri Asih yang tayang pada Kamis, 17 November 2022 di bioskop terdekat.
Baca juga: Jadwal Tayang Film Sri Asih di Bioskop XXI Jakarta dan Bandung 17 November 2022, Ini Sinopsisnya
Trailer Film Sri Asih
(Tribunnews.com/Muhammad Alvian Fakka)