Sempat Hilang Pasca Gempa Cianjur, Dinar Candy Ucap Syukur sang Adik Sudah Ditemukan: Alhamdulillah
Dinar Candy sempat mengabarakan bahwa sang adik hilang pasca gempa 5.6 SR di Cianjur, Senin (21/11/2022). Syukur kini adik Dinar Candy sudah ditemukan
Penulis: Izmi Ulirrosifa
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Adik bungsu penyanyi Dinar Candy, Cecep Moh Sunan Giri sudah ditemukan.
Sebelumnya, Dinar Candy sempat mengabarakan bahwa sang adik hilang pasca gempa di Cianjur, Senin (21/11/2022).
Kala itu, Dinar Candy mengumumkan adiknya yang berada di Pesantren Al - Uzlah Cipanas dikabarkan menghilang dan belum ditemukan.
Usai proses pencarian, syukur kini adik Dinar Candy sudah ditemukan.
Kabar bahagia itu disampaikan Dinar Candy lewat akun Instagram pribadinya @dinare_candy.
Terlihat Dinar Candy mengunggah potret keluarganya.
Baca juga: Dinar Candy Kabarkan Adiknya yang Hilang Saat Gempa Cianjur Sudah Ditemukan, Langsung Ucap Syukur
Dinar Candy pun mengucap syukur lantaran sang adik sudah ditemukan dan dalam keadaan sehat.
Pelantun lagu Bunga ini pun mengucapkan terima kasih atas bantuan warganet.
"Alhamdullillah adik aku ketemu makasih berkas Bantuan temen-temen yg ngepost lewat sosmed yg bergerak ke lokasi jg," tulis Dinar Candy.
Adik Dinar Candy ditemukan pada Selasa (22/11/2022) malam tepatnya di lapangan pesantren.
Dinar Candy menyebut jika kejadian yang dialami sang adik begitu mencekam.
"Ditemuin tadi malam di lapang pesantren, kalau denger cerita sangat mencekam pas kejadian!!," sambung Dinar Candy.
Baca juga: Sang Adik Hilang Pasca Gempa Cianjur, Dinar Candy Siap Beri Imbalan Bagi yang Menemukan & Merawatnya
Melihat kondisi Cianjur yang belum kondusif, Dinar Candy memutuskan untuk memboyong keluarganya ke Jakarta.
"Aku boyong keluarga ke jkt dulu sampai kondusif keadaan di sana!!," tutup Dinar Candy.
Sederet rekan artis pun turut bahagia atas ditemukannya adik Dinar Candy.
"Alhamdulillah," tulis Gilang Dirga.
"Alhamdulilah," tulis Fitri Salhuteru.
"Alhamdulillah mba dinar," tulis komedian Nopek Novian.
(Tribunnews.com/Izmi Ulirrosifa)