Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kaesang Anggap Aksi dan Tingkah Panembahan Al Nahyan Pakai Singlet di Nikahannya Mirip Dirinya

Kaesang Pangarep justru menyebut tingkah Panembahan Al Nahyan pakai singlet di nikahan mirip dirinya.

Penulis: Salma Fenty Irlanda
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Kaesang Anggap Aksi dan Tingkah Panembahan Al Nahyan Pakai Singlet di Nikahannya Mirip Dirinya
Tim Media Pernikahan Kaesang-Erina/Laily Rachev - Tribun Solo
Panembahan Al Nahyan anak Bobby Nasution enggan pakai beskap di acara pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. Kaesang sebut tingkah keponakannya mirip dirinya. 

TRIBUNNEWS.COM - Kaesang Pangarep tanggapi santai aksi keponakan keempatnya, Panembahan Al Nahyan yang tampil mengenakan kaos singlet di rangkaian acara pernikahannya.

Melalui akun Twitternya, Kaesang membenarkan jika tingkah lucu Nahyan lebih mirip dengannya dari pada Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu.

Awalnya, seorang warganet menganggap Kahiyang Ayu menyimpan dongkol dengan Kaesang saat hamil Nahyan.

Baca juga: Nahyan Bertingkah Lagi, Bawa Pedang,Tunjuk Tangan ke Kaesang, Bobby Nasution Ucap Maaf Pada Presiden

Tak pelak, polah Nahyan dinilai mirip Kaesang.

Menanggapi itu, Kaesang membenarkan.

"Nahyan lebih mirip sama omnya daripada bapak ibunya," kata Kaesang, dikutip dari Twitter @kaesangp.

Bobby Nasution Minta Maaf

Berita Rekomendasi

Diketahui, Putra bungsu Bobby Nasution, Panembahan Al Nahyan Nasution kembali tampil mengenakan singlet di resepsi pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Minggu (11/12/2022).

Melalui laman Twitternya, Bobby Nasution selaku kakak ipar Kaesang sekaligus ayah Nahyan pun meminta maaf.

Sembari mengunggah potret putranya yang tampil mengenakan kaos singlet saat prosesi foto pernikahan.

Baca juga: Euforia Warga di Pernikahan Kaesang-Erina: Agus Rela Berdesakan 2 Jam Demi Seporsi Makanan Gratis

"Maafin Nahyan ya kak @kaesangp," tulis Bobby sembari memention nama Kaesang.

Unggahan Bobby minta maaf pada Kaesang.
Unggahan Bobby minta maaf pada Kaesang. (Twitter)

Terlihat dalam foto yang diunggah Bobby, Nahyan tampil mengenakan singlet di tengah keluarga Jokowi yang tampak mengenakan beskap dan kebaya bernuansa merah jambu.

Momen tersebut diambil tatkala prosesi siraman Kaesang yang dilaksanakan, Jumat (9/12/2022) lalu.

Unggahan Bobby semakin lengkap setelah seorang warganet Twitter mengunggah momen Nahyan memakai singlet dalam acara resepsi Kaesang.

Nahyan tampak mengenakan singlet di resepsi Kaesang Erina.
Nahyan tampak mengenakan singlet di resepsi Kaesang Erina. (Twitter)
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas