Takut Dioperasi, Ashanty Mengaku Coba Pengobatan Lain untuk Sembuhkan Sinusitis
Menghindari operasi, Ashanty masih mencoba pengobatan lain untuk menyembuhkan sinusitus yang diidapnya.
Penulis: Dian Hastuti
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Ashanty sempat dirawat di rumah sakit Pondok Indah beberapa waktu lalu kerena mengeluhkan sesak napas.
Dari pemeriksaan diketahui Ashanty mengidap sinusitis yang cukup parah.
Hal itulah yang menyebabkan Ashanty harus bed rest walau sudah diperbolehkan pulang dari rumah sakit.
Dijelaskan oleh Ashanty, cairan sinusnya telah banyak menyebar di beberapa area.
"Di pipi itu udah penuh banget, di hidung, di dahi, sama di mata," kata Ashanty dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (16/2/2023).
Ashanty pun disarankan oleh dokter untuk menjalani operasi guna membersihkan cairan sinusnya.
Baca juga: Alami Pendarahan dan Idap Sinusitis Akut, Ashanty Akhirnya Bed Rest Selama 2 Pekan
"Akhirnya dirawat terus diharuskan untuk dioperasi," imbuhnya.
Ashanty pun mengaku masih mencari pengobatan lain di luar dari operasi.
"Nah aku keluar rumah sakit dulu karena pengen cari opsi-opsi lain," ucapnya.
Istri Anang Hermansyah itu melakukan pembersihan cairan sinus dengan cara disedot melalui area gusinya yang rusak.
Namun itu penyedotan itu hanya berlaku untuk membersihkan cairan sinus di bagian pipi kirinya.
"Nah ternyata kemarin pas aku ke dokter gigi, dokternya bilang itu, salah satunya tuh karena gusiku ada yang rusak, jadi (sinusnya) bisa disedot lewat gusi," jelasnya.
Ia menyebut mulut bagian dalam dirobek untuk mengeluarkan cairan sinusnya yang menumpuk di pipi kirinya.
"Jadi kemarin tiga hari yang lalu dirobek, disedot lah itu nanahnya keluar semua dari pipi," ujarnya.
Ashanty pun mengaku mulai bisa bernapas lega setelah melakukan penyedotan tersebut.
"Habis itu aku langsung bisa napas lega," ucapnya.
Meski begitu, Ashanty mengaku harus melakukan operasi untuk mengatasi sinus dibagian lain yang masih tersisa.
"Cuma masih ada sisa di pipi kanan, di hidung sama di dekat mata itu harus dioperasi," ucapnya.
Dokter juga memberinya obat untuk mengurangi sinusitis yang diidapnya.
Ashanty menjelaskan tidak akan melakukan operasi jika obat yang dikonsumsinya dapat mengurangi sinusnya, begitupun sebaliknya.
"Tapi kata dokter coba dulu minum obat selama dua minggu, kalau minum (obat), itu (sinusnya) berkurang ya enggak perlu dioperasi."
"Tapi kalau itu (sinusnya) enggak berkurang, ya harus dioperasi," jelasnya.
Wanita 38 tahun itu mengaku takut jika harus menjalani operasi besar.
"Karena operasinya kan dibelek di hidung kalau nggak salah atau gimana kan, agak takut juga ya," ujarnya.
Ibu sambung Aurel Hermansyah dan Azriel Hermansyah itu pun berharap obat yang diminumnya berhasil mengurangi sinusnya.
Ashanty juga mengaku menjalani pengobatan lain untuk menyembuhkan sinusnya.
"Mudah-mudahan bisa pakai obat sambil aku juga akupuntur juga," katanya.
Ia menyebut melakukan segala pengobatan yang bisa menyembuhkannya di luar operasi.
"Aku pakai apapun pengobatan yang bisa menyembuhkan di luar operasi, aku lakuin sekarang ini," tutupnya.
(Tribunnews.com/dian)