Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Indra Tarigan Belum Ditahan Meski Telah Berstatus sebagai Tersangka, Nikita Mirzani: Nggak Adil

Indra Tarigan belum ditahan meski telah berstatus sebagai tersangka, Nikita Mirzani sebut tidak adil.

Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Indra Tarigan Belum Ditahan Meski Telah Berstatus sebagai Tersangka, Nikita Mirzani: Nggak Adil
Kolase Tribunnews dan Instagram @nikitamirzanimawardi_172
Indra Tarigan (kanan) belum ditahan kendati telah berstatus sebagai tersangka, Nikita Mirzani (kiri) merasa hal tersbeut tidak adil. 

Lebih lanjut ia menyebut saat ini seluruh berkas Indra Tarigan sudah lengkap.

Indra Tarigan pun diketahui hanya tinggal menjalani masa hukuman selama satu tahun delapan bulan.

"Coba saya mau tahu, kenapa? padahal itu suratnya udah keluar tinggal menjalankan masa hukuman penjara satu tahun delapan bulan," ujar wanita yang akrab disapa Niki tersebut.

Mengetahui penangguhan penahanan yang diajukan kuasa hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid, Indra Tarigan beri tanggapan soal hal tersebut. Menurut Indra, secara logika akan sulit dikabulkan.
Mengetahui penangguhan penahanan yang diajukan kuasa hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid, Indra Tarigan beri tanggapan soal hal tersebut. Menurut Indra, secara logika akan sulit dikabulkan. (YouTube Cumicumi)

Baca juga: Bebas dari Penjara, Nikita Mirzani Buka Kembali Kasus Hukum Indra Tarigan yang Sempat Tertunda

Atas kasus itu Nikita Mirzani pun merasa di negara Indonesia keadilan belum merata.

"Kok negara ini masih aja nggak adilnya, heran," tutup Nikita Mirzani.

Nikita Mirzani Minta Indra Tarigan Menyerahkan Diri hingga Ragukan Profesinya

Dalam dokumentasi berbeda Nikita Mirzani, meminta Indra Tarigan untuk menyerahkan diri.

Berita Rekomendasi

“Dia harus menyerahkan diri, atau ditangkap dimanapun dia berada.”

Baca juga: Indra Tarigan Laporkan Fitri Salhuteru ke Polisi, Sahabat Nikita Mirzani Terancam 9 Tahun Penjara

“Dari pada lu ditangkep mending lu datang," ucap Nikita Mirzani dikutip dari YouTube Nit Not, Kamis, (5/1/2023).

Dalam kesempatan itu Nikita Mirzani juga menanggapi kasasi Indra Tarigan yang telah ditolak oleh majelis hakim.

Bahkan aktris yang pernah membintangi film 'Sang Sekretaris' itu meragukan profesi Indra Tarigan sebagai seorang pengacara.

“Bukan kepuasan, justru pembelajaran. Katanya lawyer.”

“Lawyer kan harusnya pinter dong, masa bisa ikut-ikutan kepancing."

“Kan diragukan kredibilitas sebagai lawyernya,” tutup Nikita Mirzani.

(Tribunnews.com/Gabriella)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas